10 Kemampuan Terkuat Tetsuya Kuroko dalam Cerita Kuroko no Basket


Tetsuya Kuroko merupakan seorang pemain basket yang sangat unik. Meskipun dia tidak punya bakat sebagai pemain basket, dia sangat cerdas dan mampu menciptakan gaya permainan tingkat tinggi yang sulit dihadapi oleh lawan.

Di sepanjang cerita, Kuroko menunjukkan berbagai kemampuan/teknik spesial yang mengesankan. Apa sajakah itu? Cek pembahasan selengkapnya berikut ini! 

1. Misdirection

Kuroko mempunyai hawa kehadiran yang sangat tipis sehingga keberadaannya jarang disadari oleh orang lain. Hal tersebut menjadi salah satu kelebihan utama Kuroko. Dia bisa mengembangkan sebuah kemampuan unik bernama Misdirection.

Misdirection sangat berguna untuk mengelabuhi penglihatan lawan sehingga Kuroko seolah-olah bisa menghilang dengan cepat. Dia bisa menggunakan kemampuan itu untuk mengoper bola atau mencuri bola dari lawan.

Selain itu, Misdirection bisa dibilang sebagai yang dimiliki oleh Kuroko. Dia bisa menggunakan kemampuan tersebut untuk mengembangkan teknik-teknik yang lebih hebat, seperti Invisble Pass dan Vanishing Drive.

2. Invisible Pass

Invisible Pass memungkinkan Kuroko untuk membelokkan jalur operan ke rekan satu timnya tanpa disadari oleh lawan. Setelah menerima operan, Kuroko akan menyentuh bola tersebut dan mengarahkannya kepada rekannya yang berada dalam posisi bebas.

Operan tersebut sangat sulit diprediksi oleh lawan dan sangat menguntungkan bagi tim. Berkat kemampuan tersebut, rekan satu tim Kuroko bisa lebih mudah untuk menembus pertahanan lawan dan mencetak skor. 

3. Ignite Pass

Ignite Pass punya cara kerja yang berbeda dibandingkan operan sebelumnya. Setelah menerima bola, Kuroko akan memukul bola tersebut sehingga bola tersebut melaju dengan kekuatan dan kecepatan penuh.

Karena operan tersebut sangat kuat, hanya pemain tertentu yang bisa menangkapnya. Contohnya adalah Kagami atau Aomine. Meskipun begitu, Hyuga dan Kiyoshi pada akhirnya bisa menangkap operan Kuroko setelah mereka berlatih keras selama musim panas.

4. Ignite Pass Kai

Kuroko bisa menciptakan versi yang lebih kuat dari Ignite Pass, yaitu Ignite Pass Kai. Saat mengeluarkan operan itu, Kuroko tidak hanya memukul bola saja. Namun, dia memutar pergelangan tangannya untuk menciptakan efek rotasi berkekuatan penuh.

Operan tersebut melesat layaknya peluru sehingga kecepatan dan kekuatannya jadi meningkat signifikan. Saking kuatnya, Aomine pun jadi kesulitan untuk menghentikannya. Teknik ini dipelajari Kuroko setelah dia mendapat bimbingan dari Kagetora Aida.

5. Cyclone Pass

Cyclone Pass merupakan teknik pamungkas yang digunakan Kuroko sebagai serangan balik setelah lawan mencetak skor. Kuroko akan memutar tubuhnya lalu dia mengoper bola lurus ke depan dengan kekuatan peuhnya.

Pada saat yang bersamaan, Kagami akan berlari ke arena lawan untuk menerima operan tersebut dan mencetak skor. Teknik tersebut pertama kali diperlihatkan oleh Kuroko dalam pertandingan melawan tim Shutoku.

6. Vanishing Drive

Kuroko pada awalnya hanya berfokus pada mengumpan bola ke rekan satu timnya. Namun, dia kemudian berusaha untuk berkembang jadi lebih kuat setelah dia dikalahkan oleh Aomine. Dia pun mengembangkan sebuah teknik baru bernama Vanishing Drive.

Teknik tersebut memungkinkan Kuroko untuk menghilang dari pandangan lawan saat dia menggiring bola. Untuk menggunakan teknik tersebut, Kuroko membutuhkan bantuan dari Kagami sebagai pengalih perhatian lawan.

7. Misdirection Overflow

Misdirection Overflow mempunyai cara kerja yang berbeda dibandingkan Misdirection. Jika biasanya Kuroko menyembunyikan hawa kehadirannya, dia akan menjadikan dirinya sebagai pusat perhatian saat dia menggunakan Misdirection Overflow.

Kemampuan tersebut memungkinkan rekan satu timnya untuk menggunakan teknik Vanishing Drive secara bebas. Kuroko beserta teman-temannya menggunakan teknik tersebut untuk menghadapi kecepatan Aomine.

8. Phantom Shot

Demi menghadapi kekuatan tim Yosen, Kuroko berlatih keras untuk mengembangkan teknik tembakan baru. Berkat saran dan bimbingan dari Aomine, dia bisa menciptakan sebuah tembakan unik bernama Phantom Shot.

Tembakan tersebut mempunya efek menghilang dan mampu membuat lawan kebingungan. Bahkan, pemain sekuat Murasakibara tidak mampu mengatasinya. Tembakan itupun kemudian menjadi senjata pamungkas Kuroko dan tim Seirin.

9. Quasi-Emperor Eye

Emperor Eye merupakan kemampuan terhebat Akashi yang memungkinkan dia untuk melihat masa depan dan memprediksi gerakan lawan secara akurat. Uniknya, Kuroko mampu meniru kemampuan tersebut meskipun cara kerjanya sedikit berbeda.

Kuroko menggunakan kemampuan tersebut untuk memprediksi gerakan rekan satu timnya, khususnya Kagami. Dia pun bisa memperhitungkan serangan Akashi lalu menghentikannya dengan cepat. 

10. Playmaking

Bukan cuman kemampuan teknis, Kuroko mempunyai keunggulan dalam hal penyusunan taktik. Dia sangat cerdas dalam mengobservasi kekuatan lawan. Selain itu, dia bisa membuat strategi yang tepat untuk melakukan serangan balik.

Kuroko seringkali menggunakan kecerdasannya dalam permainan. Tentu saja, dia membutuhkan kerja sama dan kepercayaan dari rekan satu timnya agar taktik yang dia gunakan bisa efektif. Kecerdasan Kuroko seringkali membawa tim Seirin menuju kemenangan.

***

Mungkin itu saja penjelasan yang bisa penulis sampaikan terkait kemampuan terkuat Tetsuya Kuroko dalam cerita Kuroko no Basket. Jangan lupa bagikan artikel ini ke teman-teman kalian agar tulisan ini bisa menjangkau lebih banyak pembaca!

Previous Post Next Post

Contact Form