15 Karakter yang Paling Menarik dalam Cerita Super Wings


Super Wings merupakan salah satu serial animasi anak-anak yang populer dari Korea Selatan. Serial tersebut diciptakan oleh Gil Hoon Jung dan pertama kali dirilis pada tahun 2013. Sampai sekarang, serial tersebut telah mencapai delapan musim penayangan.

Ceritanya berfokus pada pesawat lucu bernama Jett yang bertugas sebagai pengantar paket ke seluruh dunia. Dia seringkali berinteraksi dengan anak-anak beserta Super Wings lain yang berteman baik dengannya. 

Kira-kira, siapa sajakah karakter yang paling menarik dalam cerita Super Wings? Cek pembahasan berikut ini agar kalian tahu jawabannya!

1. Jett

Jett dikenal sebagai pesawat tercepat di seluruh dunia. Dia mempunyai sifat yang penuh semangat dan selalu optimis. Selain itu, dia sangat ramah kepada siapapun yang ada di bandara internasional, khususnya kepada anak-anak.

Jett pun sangat bertanggung jawab dalam mengantarkan paket ke seluruh dunia. Meskipun demikian, dia juga sering mengalami kesulitan. Saat dia membutuhkan bantuan, dia akan memanggil teman-temannya “Super Wings”.

2. Dizzy

Selanjutnya, ada helikopter lucu berwarna pink yang bernama Dizzy. Dia mempunyai tugas utama untuk menyelamatkan orang-orang yang membutuhkan bantuan. Karena itulah, dia dilengkapi dengan alat-alat pendukung seperti tali penyelamatan.

Dizzy selalu datang menolong Jett dalam situasi yang kritis. Mereka berdua menjalin hubungan pertemanan yang sangat baik. Salah satu kebiasaan unik Dizzy adalah dia punya nafsu makan yang besar.

3. Donnie

Donnie merupakan pesawat berwarna oranye dan biru yang mempunyai keahlian sebagai mekanik. Dia sangat handal dalam memperbaiki apapun dengan peralatannya. Dia juga ahli dalam membuat mesin yang rumit.

Sebagai seorang rekan, Donnie pun sangat bisa dipercaya dan siap menolong Super Wings yang lain. Sayangnya, dia mempunyai sisi yang ceroboh. Dia tidak begitu mahir dalam melakukan pendaratan sehingga dia suka menabrak permukaan tanah.

4. Jerome

Selanjutnya, ada pesawat jet bernama Jerome yang sangat akrobatik. Dia sangat pintar dalam menari dan bermanuver di udara. Selain itu, dia menggambarkan dirinya sebagai sosok yang punya gaya, berbakat, dan punya senyman bagus.

Jerome pun merasa sangat optimis dan mengaku bisa melakukan pekerjaan yang lebih baik ketimbang Super Wings yang lain. Dia pun sangat senang berkompetisi dan adu kecepatan dengan Jett.

5. Paul 

Paul merupakan pesawat polisi yang mempunyai tugas patrol dan menjaga World Airport saat malam hari. Selain itu, dia suka membantu Jett dan Super Wings lainnya dengan kemampuannya sebagai pengontrol lalu lintas dan detektif. 

Paul selalu bersikap tegas dan selalu menegur siapapun yang berbuat kesalahan. Meskipun demikian, dia pada dasarnya sangat baik dan punya suka bermain bersama Super Wings lainnya di waktu senggang.

6. Jimbo

Jimbo sebelumnya adalah petugas utama yang mengatur lalu lintas di World Airport. Namun, dia kemudian memutuskan untuk berlibur dan berkeliling dunia. Dia mempercayakan tugasnya kepada sepupunya yang bernama Sky.

Jimbo mempunyai tubuh yang gendut, tapi dia bisabergerak dengan cepat. Dia juga mempunyai wawasan yang luas tentang berbagai negara di dunia. Selain itu, dia sangat ahli dalam mengoperasikan komputer.

7. Sky

Setelah Jimbo berhenti dari tugasnya, Sky mengambil alih posisinya sebagai petugas pengontrol lalu lintas di World Airport. Dia terlihat masih muda dan selalu ber semangat. Selain itu, dia menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab.

Pada musim keempat, Sky berpindah tugas sebagai petugas komunikasi yang baru di World Aircraft. Dia suka berkeliling dengan menggunakan hoverboard. Selain itu, dia sempat menggantikan posisi Jimbo sebagai komandan di World Aircraft pada musim keenam.

8. Grand Albert

Grand Albert merupakan pesawat tua yang telah pensiun dari tugasnyaa. Dia mempunyai sifat yang bijak dan punya banyak pengalaman. Dia suka memberikan nasihat yang bijak kepada Jett tentang tugas-tugas tertentu.

Grand Albert juga mempunyai kebiasaan unik, yaitu dia suka mengoleksi benda-benda tua yang disimpan dalam kopernya. Contohnya adalah sebuah kamera yang dapat mengubah ukuran apapun yang difoto.

9. Mira

Berbeda dengan teman-temannya, Mira merupakan pesawat yang tidak suka terbang di udara karena keahlian utamanya adalah menyelam di bawah air. Dia memimpin sebuah tim khusus yang bernama Wild Team.

Mira sangat menyukai aktivitas menyelam dan berenang. Dia pun selalu terlihat ceria, tetapi dia terlihat selektif dalam memilih lingkaran pertemanannya. Dia lebih suka berteman dengan pesawat yang tidak begitu sering terbang di udara, seperti Todd dan Chase.

10. Chase 

Chase merupakan salah satu karakter baru yang diperkenalkan pada musim kedua Super Wings. Dia sangatlah menarik karena dia adalah pesawat yang punya keahlian sebagai seorang mata-mata. Dia sempat melakukan misi pencarian yeti di area bersalju.

Salah satu kemampuan unik yang dimiliki oleh Chase adalah dia bisa bertransformasi menjadi kendaraan apapun yang dia inginkan. Sayangnya, Chase tidak lagi muncul dalam cerita setelah musim kedua Super Wings berakhir. 

11. Bello

Selanjutnya, ada pesawat mirip zebra bernama Bello yang tidak kalah menarik dari karakter sebelumnya. Dia mempunyai wawasan yang luas seputar dunia hewan. Hal itu kemungkinan berasal dari pengalamannya sebagai pesawat safari.

Bukan cuman itu saja, Bello bisa berkomunikasi dengan berbagai hewan dan memahami bahasa mereka. Kemampuan itu sangat berguna untuk menyelamatkan hewan yang membutuhkan pertolongan.

12. Astra

Astra merupakan pesawat luar angkasa yang berwarna putih. Dia mempunyai spesialisasi dalam menjalankan misi yang berhubungan dengan luar angkasa. Dia memimpin sebuah tim khusus bernama Galaxy Wings.

Astra mempunyai pengetahuan yang luas terkait pengetahuan sains masa depan. Selain itu, dia bisa menggunakan peralatan berteknologi tinggi untuk menemukan lokasi yang spesifik dan mengumpulkan informasi seputar luar angkasa.

13. Todd

Todd merupakan pesawat yang sangat unik karena ujung hidungnya berbentuk seperti mesin bor. Dia mempunyai keahlian yang berhubungan dengan konstruksi. Dia bisa menggunakan bornya untuk menggali lubang di tanah.

Todd pun tidak ragu-ragu untuk membantu pekerjaan Super Wings lainnya, seperti Dizzy dan Jett. Mereka bertiga sempat bekerja sama untuk menarik kereta Heinz yang berat dan punya beban besar. 

14. Flip

Berikutnya, ada pesawat merah bernama Flip yang sangat ahli dalam hal olahraga. Dia sangat mengagumi Jett beserta Super Wings yang lain. Dia suka mengenakan topi yang bergambarkan simbol Super Wings.

Salah satu hal yang menarik dari Flip adalah dia mempunyai pengetahuan dan wawasan luas seputar Segitiga Bermuda. Dia pun sempat membantu Super Wings yang kesulitan ketika melintasi wilayah berbahaya tersebut.

15. Roy

Sebagai penutup, ada karakter menarik bernama Roy yang bertugas sebagai penarik bagasi di bandara. Dia seringkali terlihat terburu-buru dalam mengantarkan bagasi dan koper kepada penumpang. 

Roy pun suka merasa bersedih dan minder kepada para Super Wings yang bisa terbang bebas di udara. Dia selalu bermimpi untuk bisa terbang seperti mereka. Selain itu, dia ingin menjadi kereta api sungguhan ketika dia besar nanti.

Previous Post Next Post

Contact Form