10 Organisasi Non Bajak Laut yang Terkuat dalam Cerita One Piece

Selain berfokus pada bajak laut, cerita One Piece terkadang juga berfokus pada sekelompok grup atau organisasi tertentu yang memiliki peran penting dalam cerita. Selain itu, mereka memiliki kekuatan sekaligus sumber daya yang bisa menyaingi kekuatan para bajak laut.

Pada kesempatan kali ini, MogiMogy pengen mengulas daftar organisasi non bajak laut yang terkuat di sepanjang cerita One Piece. Langsung aja yuk scroll ke bawah biar kalian dapat informasi lengkapnya!

10. Yakuza

Yakuza merupakan organisasi bawah tanah di negeri Wano yang melakukan bisnis di luar hukum. Saat negeri Wano masih dipimpin oleh keluarga Kozuki, organisasi ini memiliki reputasi yang bagus. Pada masa itu, Hana Hyogoro adalah bos Yakuza yang sangat disegani oleh para samurai.

Pada masa kepemimpinan Orochi, potret Yakuza menjadi buruk. Bos Yakuza yang terkenal pada masa Orochi adalah Kyoshiro yang tak lain merupakan Denjiro. Ia rela menjadi bawahan Orochi agar dia bisa membalaskan dendamnya. Yang jelas, Yakuza memiliki anggota yang terdiri dari para samurai tangguh dan kuat.

9. Baroque Works

Baroque Works adalah organisasi kriminal yang diciptakan sekaligus dipimpin oleh Crocodile, mantan Sichibukai. Meskipun organisasi ini mirip bajak laut, cara kerja mereka sangat terorganisir dan rahasia. Para anggota organisasi ini menggunakan kode nama sehingga identitas mereka sulit dilacak.

Selain memiliki beberapa agen yang kuat, organisasi ini juga memiliki banyak anggota yang terdiri dari 200 Billions dan 1.800 Millions. Mereka biasanya diberi misi khusus, seperti memburu bajak laut atau berburu hadiah. Tujuan akhir dari organisasi ini adalah menggulingkan kerajaan Alabasta dan Crocodile berniat memperoleh senjata Pluton.

8. Tentara Dewa Skypiea

Tentara Dewa Skypiea merupakan sekelompok tentara khusus yang bekerja di bawah perintah Enel. Anggota dari kelompok ini terdiri dari empat pendeta yang sangat kuat dan 50 prajurit kuat yang melayani Enel. Selain mereka, ada lagi kelompok Baret Putih yang tunduk terhadap aturan Enel.

Mereka semua sempat menunjukkan kemampuan bertarung mereka pada arc Skypiea. Keempat pendeta Enel adalah petarung yang menggunakan Dial dan mereka mampu menguasai teknik Mantra yang bisa membaca pergerakan lawannya. Selain itu, 50 tentara Enel yang lain juga hebat dalam menggunakan Dial dalam bertarung.

7. CP9

CP9 merupakan organisasi rahasia yang diciptakan oleh Pemerintah Dunia yang terdiri dari para agen yang sangat kuat. Mereka biasanya diberikan misi pembunuhan rahasia terhadap siapapun yang menjadi ancaman bagi Pemerintah Dunia.

Para anggota CP9 sangat ahli dalam menggunakan teknik Rokushiki. Beberapa di antara mereka juga memiliki kemampuan buah iblis Paramecia dan Zoan. Sejak kecil, mereka telah dilatih dengan sangat keras agar mereka bisa menjadi pembunuh yang hebat. Bahkan, mereka dilatih untuk membuang emosi mereka agar mereka bisa menjalankan misi dengan totalitas.

6. Akazaya Nine

Akazaya Nine adalah sembilan samurai kuat yang bertugas untuk melayani Oden dan keluarga Kozuki. Kelompok ini dipimpin oleh Kinemon yang didapuk sebagai kapten mereka. Meskipun sifatnya cukup konyol, Kinemon sangat disegani oleh anggota Akazaya yang lain.

Mereka dulu hanyalah anak-anak jalanan yang tidak punya tujuan apapun. Setelah pertemuan mereka dengan Oden, mereka berambisi untuk menjadi samurai yang sangat tangguh dan kuat sehingga mereka bisa melindungi Odan yang mereka anggap sebagai tuannya. Setelah kematian Oden, mereka bertekad untuk meneruskan impian tuannya untuk membuka perbatasan negeri Wano.

5. Germa 66

Organisasi yang satu ini merupakan sekelompok tentara bayaran yang beroperasi di dunia bawah. Germa 66 dijalankan oleh keluarga Vinsmoke yang terkenal memiliki teknologi yang sangat canggih. Para anggota Vinsmoke juga merupakan petarung yang sangat kuat.

Dalam bertempur, Germa 66 memanfaatkan teknologi militer yang sangat maju. Selain itu, pasukan Germa terdiri dari manusia yang dimodifikasi secara genetik sehinga mereka memiliki kemampuan bertempur yang melebihi manusia rata-rata. Selain itu, mereka juga sangat patuh terhadap perintah apapun dan tidak segan-segan mengorbankan nyawa mereka dalam pertempuran.

4. Chiper Pol Aigis Zero

CP0 atau Chiper Pol Aigis Zero merupakan organisasi intelijen terkuat yang dimiliki oleh Pemerintah Dunia. Mereka jauh lebih kuat dibandingkan dengan CP9 dan mereka juga memiliki koneksi yang cukup kuat di dunia bawah.

Kedatangan mereka di sebuah tempat biasanya dianggap sebagai kabar buruk, seperti saat mereka datang ke Dressrosa. Selain itu, mereka juga sangat misterius karena tak banyak informasi yang bisa digali dari kelompok ini. Kebanyakan anggota dari CP0 juga masih misterius, khususnya mereka yang menggunakan topeng.

3. Pasukan Revolusi

Pasukan revolusi merupakan organisasi yang dipimpin oleh Monkey D. Dragon yang bertujuan untuk menggulingkan Pemerintah Dunia dan menciptakan sebuah revolusi. Mereka adalah ancaman terbesar yang dihadapi oleh Pemerintah Dunia karena pergerakan mereka sangat rahasia dan sulit dilacak.

Yang membuat kelompok ini jauh lebih berbahaya dari bajak laut adalah keberanian mereka yang secara terang-terangan menyatakan perang terhadap Pemerintah Dunia. Pasukan revolusi memiliki beberapa anggota penting yang sangat kuat, seperti Sabo, Ivankov, Hack, Koala, dan Empat Komandan yang sangat kuat dan memiliki harga buronan ratusan juta.

2. Marine

Marine atau Angkatan Laut merupakan organisasi militer terkuat di dunia yang bekerja di bawah Pemerintah Dunia. Mereka memiliki kewajiban untuk menegakkan keadilan dam menjaga keamanan di seluruh dunia, dan operasi militer. Mereka adalah garda terdepan dalam melawan ancaman bajak laut.

Marine memiliki sistem yang sangat terstruktur mulai dari jabatan yang terkecil hingga jabatan tertinggi sebagai Fleet Admiral. Selain itu, mereka memiliki prajurit yang sangat tangguh, khususnya prajurit yang menduduki posisi tinggi seperti Admiral dan Wakil Admiral. Karena itulah, mereka dikenal sebagai salah satu tiga kekuatan besar di dunia yang setara dengan Sichibukai dan Yonkou.

1. Pemerintah Dunia

Mungkin tak perlu diperdebatkan lagi, Pemerintah Dunia adalah organisasi terkuat yang memiliki kekuasaan di seluruh dunia. Mereka telah berkuasa selama kurang lebih dari 800 tahun dan belum ada satupun pihak yang mampu menggulingkan kekuasaan mereka.

Pemerintah Dunia didirikan oleh aliansi 20 kerajaan yang saat ini menjadi Tenryubito yang tinggal di Mary Geoise. Setelah beberapa waktu berlalu, jangkauan kekuasaan mereka pun ikut meluas hingga kini mereka berafiliasi dengan 170 kerajaan di seluruh dunia.

Mereka memiliki kekuatan dan sumber daya yang memadai sehingga mereka bisa melakukan semua hal yang mereka mau. Bahkan, kekuatan angkatan laut pun tunduk di bawah perintah mereka. Selain itu, keberadaan Gorosei dan Im-sama tentu saja membuat organisasi ini semakin tak tergoyahkan. Siapapun yang menentang mereka, itu artinya mereka telah menentang seluruh dunia.

Previous Post Next Post

Contact Form