11 Shadow Sung Jin-Woo yang Terkuat dalam Cerita Solo Leveling


Solo Leveling merupakan salah satu manhwa dari Korea yang paling populer di kalangan penggemar komik. Serial tersebut bercerita tentang petualangan seorang pemuda bernama Sung Jin-Woo yang berprofesi sebagai hunter alias pemburu.

Dia pada awalnya sangatlah lemah dan sering dianggap remeh oleh orang lain. Setelah nyawanya berada di ambang kematian saat menjelajahi dungeon ganda, dia berhasil selamat dan mendapatkan kekuatan baru.

Sung Jin-Woo mampu meningkatkan kekuatan dan levelnya secara solo melalui tugas-tugas harian. Selain itu, dia punya skill unik bernama Shadow Extraction yang memungkinkan dia membangkitkan monster atau orang yang telah mati menjadi pasukan bayangannya.

Sung Jin-Woo mempunyai banyak pasukan Shadow yang loyal terhadapnya. Namun, ada beberapa Shadow berperingkat tinggi yang sangat kuat dan seringkali dia panggil dalam pertempuran. Berikut ini, ada 11 Shadow milik Jin-Woo yang terkuat versi MogiMogy!

11. Shadow Giants

Shadow Giants pada awalnya adalah monster menakutkan yang menjadi hambatan bagi para pemburu di wilayah Osaka. Mereka dianggap sebagai wabah yang merajalela di Jepang dan menghancurkan kota.

Selain itu, monster-monster tersebut mampu membunuh beberapa pemburu S-rank. Bukan cuman satu, jumlah mereka cukup banyak sehingga mereka sulit dilawan. Untungnya, Sung Jin-Woo mengalahkan mereka dan membuat mereka menjadi bagian dari pasukan Shadow.

10. Kaisel

Sung Jin-Woo pertama kali bertemu dengan Kaisel saat dia mencoba meningkatkan levelnya di Demon Territory. Di sana, dia harus berhadapan dengan Demon King Baran beserta pasukannya. Pada saat yang sama, bayangannya yang bernama Iron mengalahkan seekor Kaisellin. 

Sung Jin-Woo pun menggunakan Shadow Extraction untuk membangkitkan naga itu dan memberinya nama Kaisel. Kekuatan Kaisel sayangnya kurang begitu tereksplor secara jelas karena dia cenderung digunakan oleh Sung Jin-Woo sebagai alat transportasi di udara.

9. Tank

Tank pada awalnya adalah bos beruang kutub yang diperkenalkan dalam cerita Red Gate Arc. Saat menjelajahi sebuah dungeon C-rank, Sung Jin-Woo ikut berpartisipasi sebagai anggota dari grup yang dipimpin oleh pemburu kelas A bernama Kim-Chul.

Setelah mengalahkan bos beruang kutub di dungeon itu, Sung Jin-Woo membangkitkannya sebagai Shadow bernama Tank. Nama tersebut sangat cocok dengan kekuatan mentahnya yang terbilang brutal saat menyerang lawan.

8. Jima

Jima merupakan seekor makhluk buas yang mirip seperti perpaduan antara manusia dan ular laut. Sung Jin-Woo pertama kali bertemu dengannya saat dia melakukan ekspedisi dungeon bersama guild Ahjin. 

Jima mempunyai keunggulan dalam pertempuran jarak dekat dan mampu mengeluarkan serangan berbasis sihir. Bukan hanya itu, Jima mampu meningkatkan kekuatan sekaligus ukuran tubuhnya dengan menggunakan bantuan mana

7. Iron

Shadow yang paling kuat selanjutnya adalah Iron. Saat masih hidup, dia dikenal sebagai seorang pemburu A-rank bernama Kim-Chul yang mempunyai sifat egois dan terlalu percaya diri. Dia pun membuat Sung Jin-Woo merasa muak.

Kim-Chul sempat berusaha untuk menyerang Jin-Woo, tetapi usahanya langsung dihentikan oleh Igris hingga dia pun terbunuh. Dia pun membangkitkannya sebagai Iron. Dia sangat unggul dalam hal kekuatan fisik dan bisa difungsikan untuk memprovokasi musuh. 

6. Tusk

Seperti kasus-kasus Tank dan Jima, Tusk merupakan seorang bos monster bernama Kargalgan yang memimpin pasukan High Orc di Hunter Guild Dungeon. Dia mempunyai sifat yang kejam dan sangat senang melihat para pemburu terbunuh.

Meskipun demikian, Sung Jin-Woo tidak diam saja melihat ulah Kargalgan hingga mereka terlibat pertarungan sengit. Setelah terbunuh, Jin-Woo membangkitkan Kargalgan sebagai Shadow bernama Tusk. Dia punya berbagai kemampuan unik, seperti sihir gravitasi yang sangat kuat.

5. Greed

Sama seperti Iron, Greed pada awalnya adalah seorang hunter bernama Hwang Dong-Su. Dia sangat terkenal karena dia menyandang peringkat S. Selain itu, dia menaruh dendam kepada Sung Jin-Woo karena dia menganggap Jin-Woo bertanggung jawab atas kematian kakaknya.

Namun, Dong-Su salah perhitungan karena kekuatannya tidak bisa dibandingkan dengan Jin-Woo. Dia pun terbunuh dan dibangkitkan kembali oleh Jin-Woo dan diberinama Greed. Dia punya fisik yang kuat dan mampu berkomunikasi dengan terampil.

4. Kamish

Kamish merupakan seekor naga yang sangat kuat telah menghabisi banyak pemburu S-rank. Saat terbangun, dia pun mampu membawa kehancuran di sekelilingnya. Insiden tersebut pun tercatat sebagai bencana besar bagi umat manusia. 

Sung Jin-Woo sempat membangkitkan Kamish sebagai Shadow. Dia pun dianggap sebagai salah satu Shadow terkuat Jin-Woo. Sayangnya, hal itu tidak berlangsung lama karena naga tersebut mulai hancur karena dia telah mati terlalu lama.

3. Igris

Igris merupakan salah satu Shadow yang paling loyal dan seringkali dipanggil Sung Jin-Woo dalam pertempuran. Igris pertama kali didapatkan oleh Jin-Woo ketika dia sedang melakukan Job Change Quest.

Igris mempunyai penampilan seperti prajurit berbaju zirah. Dia juga punya kekuatan sekaligus kecepatan yang mengesankan. Dia awalnya mempunyai peringkat sebagai Knight. Namun, dia tumbuh jadi lebih kuat seiring berjalannya waktu hingga peringkatnya kini adalah Marshal.

2. Beru

Beru sebelumnya dikenal sebagai Raja Semut yang mempunyai kekuatan overpower. Dia beserta pasukan semut tengah menguasai Pulau Jeju. Dia sangat sulit untuk dibunuh dan sempat membuat nyawa para pemburu S-rank berada di ujung tanduk.

Raja Semut itupun kemudian dikalahkan oleh Sung Jin-Woo dan dibangkitkan lagi sebagai Shadow bernama Beru. Dia sangat lincah dan punya kemampuan menarik, seperti penyembuhan dan racun pelumpuh. Selain itu, dia punya skill pemangsa bernama Gluttony.

1. Bellion 

Mungkin tidak perlu diperdebatkan lagi bahwa Bellion adalah Shadow terkuat yang dimiliki oleh Sung Jin-Woo. Dia menyandang peringkat yang tinggi sebagai Grand Marshal. Kekuatannya terlihat jelas saat dia terlibat pertempuran singkat melawan Beru.

Bellion pada awalnya bertugas sebagai pelayan dari Shadow Monarch bernama Ashborn. Setelah kematian Ashborn, Bellion beserta tentara Shadow Monarch yang lain menganggap Sung Jin-Woo sebagai master baru mereka. 

Previous Post Next Post

Contact Form