9 Karakter yang Paling Menarik dalam Cerita Overtake!


Overtake! merupakan salah satu anime balapan menarik yang dirilis pada musim panas tahun 2023.  Anime tersebut diproduksi oleh Kadokawa Coroporation yang bekerja sama dengan studio Troyca. Cerita anime tersebut berfokus pada kompetisi balapan mobil F4.

Pada tulisan kali ini, MogiMogy ingin membahas daftar karakter utama yang menarik dalam cerita Overtake!. Yuk, kita bahas langsung aja berikut ini!

1. Haruka Asahina

Haruka Asahina merupakan pembalap muda yang menjadi fokus utama dalam cerita Overtake!. Dia terjun ke dunia balapan karena dia terinspirasi dari ayahnya yang dulu berprofesi sebagai pembalap. Dia ingin merasakan berdiri di atas podium dan menjadi seorang juara.

Perjuangan Haruka menjadi seorang pembalap profesional tidaklah mudah karena dia bergabung dalam tim kecil yang tidak punya sponsor. Hal itu membuat ruang geraknya jadi terbatas, apalagi performa mobilnya yang buruk karena minimnya dana.

Selain itu, Haruka juga mempunyai masa lalu yang buruk. Ayahnya dulu meninggal akibat kecelakaan yang terjadi di arena. Meskipun begitu, Haruka tetap bersemangat dan pantang menyerah untuk mengejar impiannya. 

Haruka untungnya didukung oleh orang-orang yang baik dan suportif seperti Koutarou, Futoshi, dan Kouya. Mereka selalu ada untuk menyemangatinya. Karena itulah, dia ingin memberikan yang terbaik untuk mereka semua. 

2. Kouya Madoka

Kouya Madoka termasuk salah satu karakter penting dalam cerita Overtake!. Dia bekerja sebagai seorang fotografer sekaligus jurnalis. Dia mempunyai sifat yang baik dan punya rasa simpati tinggi terhadap orang lain.

Kouya pada awalnya tidak tertarik terhadap dunia balapan F4. Namun, pandangannya berubah setelah dia melihat aksi Haruka di sirkuit balapan. Hatinya pun tersentuh melihat Haruka yang menangis saat dia gagal menjadi juara.

Pasca peristiwa tersebut, Kouya jadi terobsesi untuk membantu Haruka beserta tim Komaki Motors. Dia berusaha mencari sponsor yang mau bekerja sama dengan mereka. Bantuannya sangat berarti bagi Haruka.

Terlepas dari sifatnya yang periang, Kouya punya masa lalu yang traumatik. Dia sempat tidak mau memfoto orang karena dia pernah dihujat habis-habisan gara-gara dia memfoto gadis kecil yang meninggal saat bencana tsunami.

3. Koutarou Komaki

Koutarou Komaki merupakan putra dari Futoshi yang mempunyai keahlian sebagai seorang mekanik. Dialah yang merawat mobil balap Haruka dengan baik. Selain itu, dia selalu memperbaikinya apabila ada masalah atau kerusakan.

Koutarou mempunyai sifat yang easy-going dan humoris. Dia memperlakukan Haruka layaknya saudaranya sendiri. Ketika Haruka sedang terpuruk, dia pun turut menyemangatinya dengan kata-kata bijak.

4. Satsuki Harunaga

Selanjutnya, ada pembalap nomor satu Belsorriso yang bernama Satsuki Harunaga. Dia mempunyai sifat yang sangat ramah dan selalu tampil cerita. Selain itu, dia punya wajah yang tampan sehingga dia sangat populer di kalangan para gadis.

Satsuki sangat mengagumi pembalap F1 bernam James Hunt. Dia pun percaya bahwa keberuntungan menjadi salah satu aspek yang penting bagi seorang pembalap untuk menjadi juara dalam kompetisi.

5. Toshiki Tokumaru

Toshiki Tokumaru merupakan pembalap nomor dua Belsorisso. Dia dianggap mempunyai potensi yang sama dengan Satsuki. Meskipun demikian, dia tidak pernah bisa menang saat melawan Satsuki di sirkuit balapan.

Toshiki pun seringkali diminta untuk mendukung Satsuki selama balapan. Hal tersebut seringkali membuatnya merasa frustasi. Dia juga menaruh kebencian kepada Haruka dan menganggapnya sebagai penghambat karena mereka pernah punya masa lalu yang buruk.

6. Futoshi Komaki

Futoshi Komaki merupakan ayah dari Koutarou sekaligus pemilik tim Komaki Motors. Dia mempunyai wawasan yang luas terhadap dunia balapan. Dulu, dia pernah bekerja sebagai seorang mekanik dan berteman baik dengan ayah Haruka.

Saat Haruka meminta bantuan Futoshi untuk menjadi pembalap, Futoshi pun mengerahkan semua kemampuan yang dia bisa untuk mendukung Haruka. Berkat dukungan dan koneksi yang dimiliki oleh Futoshi,  Haruka bisa mengikuti ajang kompetisi balapan F4.

7. Saeko Yukihira

Saeko Yukihira merupakan mantan istri Kouya yang bekerja sebagai seorang editor untuk majalah wanita yang berjudul Monthly Kyouka. Dia mempunyai sifat yang baik dan selalu mendukung Kouya untuk bisa bangkit dari keterpurukannya di masa lalu.

Saeko seringkali memberikan job kepada Kouya untuk memfoto. Dialah yang merekomendasikan Kouya untuk menjadi fotografer di kompetisi balapan F4. Selain itu, dia turut membantu Komaki Motors sehingga mereka bisa mendapatkan sponsor.

8. Arisu Mitsuzawa 

Selanjutnya, ada gadis cantik bernama Arisu Mitsuzawa. Dia merupakan teman masa kecil Kotarou sehingga keduanya terlihat sangat dekat. Selain itu, dia bekerja sebagai grid girl dalam tim Belsorisso.

Arisu mempunyai kekaguman terhadap Satsuki, tetapi dia merasa malu untuk berbicara dengannya karena Satsuki sangat populer. Kotarou pun seringkali merasa kesal setiap kali Arisu membicarakan kehebatan Satsuki di hadapannya.

9. Noritsune Ena

Noritsune Ena merupakan pemilik tim Belsorriso yang punya reputasi terkenal. Dia punya kemampuan dalam melihat potensi pembalap muda, seperti Satsuki dan Toshiki. Dia pun berusaha mendukung mereka sebisa mungkin.

Ena pun mempunyai wawasan yang luas di dunia balapan. Dia seringkali tampil serius ketika para pembalapnya sedang beraksi di lintasan. Dia turut mengatur strategi yang mereka gunakan di lintasan.

***

Mungkin itu saja penjelasan yang bisa penulis sampaikan tentang daftar karakter yang paling menarik dalam cerita Overtake!. Jangan lupa bagikan artikel ini sebagai bentuk dukungan kalian kepada penulis! 

Previous Post Next Post

Contact Form