10 Karakter Ashikabi yang Terbaik dalam Cerita Sekirei


Ashikabi merupakan orang-orang spesial yang mempunyai gen unik. Ashikabi mampu membangkitkan kekuatan sejati para Sekirei dan membuat mereka jadi “bersayap” melalui proses pertukaran DNA, seperti lewat ciuman.

Ashikabi menariknya bisa berpasangan dengan beberapa Sekirei sekaligus. Selain itu, kebanyakan Ashikabi dan Sekirei menjalin hubungan yang cenderung bersifat romantis. Semakin kuat ikatan mereka, maka semakin kuat pula kemampuan Sekirei dalam pertarungan. 

Pada tulisan kali ini, kita akan membahas lebih lanjut seputar sosok Ashikabi yang terbaik dalam cerita Sekirei. Cek pembahasan selengkapnya berikut ini!

10. Kakizaki

Kakizaki merupakan sekretaris pribadi Higa Izumi yang selalu berpenampilan rapi. Dia mempunyai loyalitas tinggi terhadap Higa. Dia sering ditugaskan untuk mengatur seluruh operasi yang berhubungan dengan pertarungan Sekirei.

Meskipun tidak begitu menonjol, Kakizaki ternyata adalah seorang Akishabi. Dia berpasangan dengan Sekirei No. 22 yang bernama Kochō, Mereka berdua seringkali terlihat bersama-sama saat berada di kantor perusahaan Higa.

9. Ichinomiya Natsuo

Ichinomiya Natsuo adalah Ashikabi yang bekerja sebagai petugas di departemen farmasi MBI. Dia berpasangan dengan ketiga Sekirei yang tergabung dalam Pasukan Disiplin Generasi Ketiga, yakni No. 04 Karasuba, No. 104 Haihane, dan No. 105 Benitsubasa.

Natsuo hanya muncul sesekali dalam cerita, khususnya ketika para Sekirei-nya sedang berkumpul di kantor. Dia menunjukkan sifat yang santai dan tidak begitu perhatian terhadap ketiga Sekirei-nya. Dia diceritakan pernah kehilangan kekasihnya di masa lalu. 

8. Hayato Mikogami

Hayato Mikogami merupakan salah satu Ashikabi yang paling kuat dan berbahaya. Dia menguasai wilayah selatan Teito. Dia mempunyai kepribadian yang cukup kompleks dan seringkali menunjukkan sisi yang berbeda-beda setiap kali dia muncul.

Hayato sangat terobsesi untuk memburu para Sekirei yang “belum bersayap”. Dia pun memandang para Sekirei-nya sebagai alat. Beberapa Sekirei kuat yang berpasangan dengannya antara lain adalah No. 05 Mutsu, No. 07 Akitsu, No. 38 Mitsuha, dan No. 65 Taki.

7. Nishi Sanada

Nishi Sanada merupakan Ashikabi yang mengontrol area barat Teito. Dia mempunyai penampilan seperti preman dan hobi mengendarai motor. Meskipun dia terlihat jahat, dia punya sifat yang emosional dan sangat protektif terhadap Sekirei-nya. 

Mirip seperti Minato, Nishi rela bertarung demi melindungi Sekirei-nya. Ada tiga Sekirei utama yang berpasangan dengannya, yaitu No. 93 Kusuri, No. 92 Kujika, dan No. 106 Shijime. Ketiganya terlihat masih muda dan punya penampilan mirip cabe-cabean.

6. Haruka Shigi

Berbeda dengan Ashikabi sebelumnya, Haruka Shigi merupakan Ashikabi yang terbilang lemah. Namun, dia mempunyai sifat yang sangat baik dan penyayang. Dia sangat peduli dengan Sekirei-nya yang bernama Kuno.

Haruka dan Kuno berusaha untuk meninggalkan Teito karena mereka tidak mau terlibat dalam pertempuran antar Sekirei. Berkat bantuan dari Minato beserta para Sekirei-nya, mereka berdua berhasil kabur.

5. Hidaka Chiho

Hidaka Chiho merupakan Ashikabi Uzume yang sakit-sakitan dan hanya bisa berbaring di rumah sakit. Dia bisa bertahan dan mendapatkan pengobatan berkat bantuan dari Higa. Sebagai gantinya, Uzume harus mematuhi perintah Higa.

Terlepas dari hal tersebut, Chiho merupakan gadis yang sangat baik dan selalu berusaha tersenyum di depan Uzume. Dia mempunyai nasib dan masa lalu yang sangat tragis. Namun, dia mampu meneruskan hidupnya dengan penuh semangat berkat Uzume.  

4. Yukari Sahashi

Yukari Sahashi merupakan adik dari Minato yang terlihat periang seperti gadis remaja pada umumnya. Kehidupannya yang normal berubah setelah dia bertemu dengan Sekirei No 107 yang bernama Shiina.

Keduanya mengalami reaksi sehingga Yukari kemudian menjadi Ashikabi dari Shiina. Mereka sangat solid dan berusaha untuk saling melindungi satu sama lain. Yukari berusaha membantu Shiina untuk menemukan Kuu-chan.

3. Izumi Higa

Izumi Higa merupakan Ashikabi yang memegang wilayah timur. Dia memiliki pengaruh yang besar serta daya tempur yang tinggi karena dia berpasangan dengan cukup banyak Sekirei, seperti No. 101 Oriha, No. 86 Katsuragi, dan No. 40 Shi. 

Higa merupakan pria yang cerdas dan penuh kalkulasi. Dia selalu memperhitungkan keuntungan dan kerugian dalam setiap pergerakannya. Dia pun sangat cerdik dalam melihat kesempatan yang bisa menguntungkan dirinya.

2. Kaoru Seo

Kaoru Seo merupakan Ashikabi yang suka bermalas-malasan dan mempunyai sifat konyol. Dia pun sangat terobsesi untuk mendapatkan uang yang banyak. Meskipun begitu, dia sangat baik dan peduli terhadap kedua Sekirei-nya, yaitu Hikari dan Hibiki.

Seo seringkali membantu Minato setiap kali Minato mengalami masalah atau kesulitan. Dia pun sering mampir ke rumah Miya untuk numpang makan. Tingkahnya yang kocak membuat cerita jadi lebih menghibur.

1. Minato Sahashi

Sebagai MC utama, mungkin tidak mengherankan apabila Minato Sahashi dinobatkan sebagai Ashikabi terbaik dalam cerita Sekirei. Dia mempunyai sifat polos, baik hati, dan tidak ragu-ragu untuk menolong siapapun yang membutuhkan bantuannya. 

Karena ketulusan hatinya, Minato pun disukai oleh para Sekirei yang berpasangan dengannya. Dia berpasangan dengan enam Sekirei, yaitu Musubi, Tsukiumi, Kusano, Matsu, Kazehana, dan Homura. Mereka mempunyai ikatan yang sangat kuat satu sama lain.

***

Mungkin itu saja penjelasan yang bisa penulis sampaikan seputar Ashikabi terbaik yang muncul dalam cerita Sekirei. Jika kalian menyukai artikel ini, jangan lupa bagikan ke teman-teman kalian sebagai bentuk dukungan kepada penulis!

Previous Post Next Post

Contact Form