12 Sihir Thirds yang Menarik dalam Cerita Mashle


Dalam cerita Mashle, ada jenis sihir tingkat tinggi yang dikenal dengan istilah Thirds. Sihir tersebut hanya bisa dikeluarkan oleh para penyihir dengan tiga garis saat mereka memanggil kekuatan dewa melalui Summon.

Sihir Thirds pada umumnya berwujud sebuah makhluk atau entitas yang berukuran raksasa dengan karakteristik tertentu. Makhluk tersebut mampu mengeluarkan serangan dalam skala masif dan mampu memberikan kerusakan besar pada musuh.

Pada tulisan kali ini, kita akan membahas lebih lanjut terkait 12 sihir Thirds yang muncul dalam cerita Mashle. Cek langsung ulasannya berikut ini!

1. Uranus Inclination

Uranus Inclination merupakan mantra sihir Thirds yang dikuasai oleh Wahlberg Baigan. Mantra tersebut mempunyai kemampuan untuk menghapuskan apapun yang berada di dalam ruang yang menjadi wilayahnya.

Menariknya, mantra sihir Uranus Inclination akan tetap aktif meskipun si pengguna berada dalam kondisi sekarat atau bahkan tewas. 

2. Poseidon’s Angus Inclination

Domina Blowelive merupakan salah satu putra terkuat Innocent Zero. Dia mampu mengaktifkan Summon dan memanggil kekuatan dewa air Poseidon. Selain itu, dia mempunyai mantra Thirds yang disebut Poseidon’s Angus Inclination.

Sosok Poseidon yang dipanggil oleh Domina mampu mengeluarkan tembakan air bertekanan tinggi yang sangat destruktif. Selain itu, entitas tersebut memungkinkan Domina untuk mengubah tubuhnya menjadi air sehingga dia jadi semakin sulit untuk dilukai.

3. Thanatos Inclination

Renatus Revol mampu memanggil kekuatan dewa kematian Thanatos. Dia pun mampu mengaktifkan mantra sihir Undeath Thirds: Thanatos Inclination yang sangat kuat. Untuk mengaktifkan mantra tersebut, Renatus pertama-tama harus menyerang musuh dan membuatnya berdarah.

Lantas, darah musuh tersebut akan berubah menjadi rantai yang terhubung dengan sihir Thirds miliknya. Siapapun yang terhubung dengan Thanatos harus membuat perjanjian darah dengan resiko kematian. 

4. Nemesis Inclination


Selanjutnya, ada mantra sihir Thirds yang dikuasai oleh Lance Crown, yaitu Nemesis Inclination. Crown mampu memanggil sosok menakutkan yang mampu menciptakan serangan berbentuk bola mengandung gelombang gravitasi.

Bola tersebut mampu mengeluarkan serangan berkecepatan tinggi. Selain itu, bola-bola tersebut bisa menyerap serta menarik apapun layaknya sebuah black hole. Crown sempat menunjukkan kekuatan tersebut saat dia melawan Epidem.

5. Sisyphus Inclination

Epidem merupakan putra ketiga Innocent Zero yang kekuatannya juga mengerikan. Dia mampu memanggil kekuatan dewa Sisyphus serta mengaktifkan mantra Orihalcos Thirds: Sisyphus Inclination

Mantra tersebut memungkinkan sosok Sisyphus untuk memproduksi logam orichalcum yang tak terhitung jumlahnya. Lantas, dia akan menembakkan orichalcum dengan kekuatan penuh. Serangannya sangat mirip seperti senapan mesin.

6. Decius Inclination

Decius Inclination merupakan sihir Thirds yang dikuasai oleh Famin, putra kedua Innocent Zero. Dia mampu memanggil entitas yang berwujud seperti badut dengan penampilan yang horor dan mengintimidasi.

Makhluk tersebut mampu menghapus hawa kehadiran Famin dari pandangan lawan dalam pertarungan. Lawan hanya mampu mendengar dan merasakan kehadirannya pada saat Famin menyerangnya. 

7. Explomb Thirds


Meskipun Dot punya sifat yang konyol, dia termasuk penyihir yang sangat tangguh karena dia mampu mengaktifkan Summon dan memanggil kekuatan dewa Vulcanus. Dia pun dikonfirmasi mempunyai mantra sihir Thirds.

Mantra tersebut memungkinkan Dot untuk mengeluarkan dua tembakan mematikan ke arah musuhnya. Sayangnya, wujud dari entitas dewa yang dipanggil oleh Dot tidak diperlihatkan dalam cerita Mashle.

8. Hyperion Inclination

Hyperion Inclination merupakan sihir Thirds yang dikuasai oleh Ryoh Grantz, salah satu anggota Visioner Suci terkuat. Dia mampu memanggil entitas dewa cahaya yang berukuran raksasa dengan desain yang elegan.

Selama kekuatan Thirds miliknya aktif, Ryoh mampu mengeluarkan sihir terkuatnya yang bernama Genesis Crisis. Dia mampu menembakkan sebuah bola cahaya dengan ukuran kolosal ke arah musuhnya.

9. Hundred Avatar Mirage

Doom merupakan putra terkuat Innocent Zero yang kekuatan bertarungnya terbilang overpower. Melalui Summon, dia mampu memanggil kekuatan dewa Freyja. Doom lantas mampu mengeluarkan mantra kuat Mirage Thirds: Hundred Avatar Mirage.

Berbeda dengan sihir Third pada umumnya, Third milik Doom tidak memanifestasikan entitas berukuran raksasa. Akan tetapi, Doom akan menduplikasi dirinya hingga 100x lipat. Menurut pengakuan Doom, setiap duplikat tersebut sama kuatnya dengan dirinya yang asli.

10. Divine Punishment

Innocent Zero merupakan musuh utama yang menjadi ancaman terbesar dalam cerita Mashle. Dia mempunyai kekuatan yang overpower dan menguasai sihir menakutkan, seperti sihir Timez hingga sihir Darkness yang dia curi dari Adam Jobs.

Innocent Zero pun mampu mengeluarkan Summon serta memanggil kekuatan dua dewa, yaitu Lucifer dan Chronos. Saat memanggil kekuatan Lucifer, dia mampu mengeluarkan sihir Thirds menakutkan yang disebut Divine Punishment.

Saat mantra itu diaktifkan, Innocent Zero akan memanggil entitas berukuran raksasa dengan enam tangan. Entitas tersebut mampu menciptakan bola kegelapan berukuran raksasa yang kekuatannya dianggap mampu menghancurkan seluruh dunia sihir.

11. Timez Rewind

Saat memanggil kekuatan dewa Chronos, Innocent Zero mampu mengaktifkan dua mantra sihir Thirds, yaitu Timez Rewind dan Return Force. Timez Rewind berwujud jam raksasa yang bisa membalikkan waktu.

Dengan sihir tersebut, Innocent Zero mampu menempatkan dirinya pada posisi yang sangat diuntungkan sehingga dia mampu mengalahkan Wahlberg serta Meliadoul. 

12. Return Force

Return Force bisa dibilang sebagai mantra tambahan dalam sihir Thirds yang dikuasai Innocent Zero. Mantra tersebut memungkinkan dia untuk mengembalikan waktu dari target tertentu tanpa mempengaruhi aliran waktu.

Innocent Zero bisa menggunakan mantra tersebut untuk membangkitkan seseorang atau menyembuhkan luka-luka mereka.

***

Mungkin itu saja penjelasan yang bisa penulis sampaikan seputar sihir Thirds yang menarik dalam cerita Mashle. Jika kalian menyukai artikel ini, jangan lupa bagikan ke teman-teman kalian sebagai bentuk dukungan kepada penulis!

Previous Post Next Post

Contact Form