9 Karakter yang Mempunyai Tanda Pembasmi Iblis di Kimetsu no Yaiba

 

Tanda Pembasmi Iblis merupakan sebuah tanda misterius yang sangat langka karena tidak semua pemburu iblis memilikinya. Tanda tersebut hanya bangkit dalam situasi yang sangat ekstrem dan mengancam.

Apabila seorang pemburu iblis membangkitkan tanda itu, mereka akan mendapatkan tambahan kekuatan yang sangat signifikan dalam pertarungan. Meskipun begitu, tanda tersebut dikatakan mempunyai efek kutukan yang memperpendek usia seorang pemburu iblis.

Pada kesempatan kali ini, MogiMogy ingin mengulas lebih lanjut daftar karakter yang mempunyai Tanda Pembasmi Iblis di Kimetsu no Yaiba. Siapa sajakah mereka? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!

1. Yoriichi Tsugikuni

Yoriichi Tsugikuni adalah pemburu iblis legendaris sekaligus pencipta Pernapasan Matahari. Sejak dia masih kecil, dia telah memiliki Tanda Pembasmi Iblis yang mempunyai motif seperti api di sisi kiri keningnya.

Tanda itu membuat Yoriichi mengalami perlakuan buruk dari ayahnya. Terlepas dari hal itu, Yoriichi mempunyai kekuatan yang sangat hebat sebagai pemburu iblis. Sebagai bukti, dia nyaris menghabisi nyawa Muzan di masa lalu.

Meskipun Tanda Pembasmi Iblis kerapkali dianggap sebagai kutukan, Yoriichi berhasil mematahkan stigma tersebut. Dia mampu hidup dalam jangka waktu yang lama, tepatnya hingga dia berusia 85 tahun.

2. Michikatsu Tsugikuni/Kokushibo

Michikatsu Tsugikuni adalah saudara kandung dari Yoriichi. Karena dia tidak bisa menggunakan Pernapasan Matahari, dia mengembangkan gaya pernapasan tersendiri yang dikenal sebagai Pernapasan Bulan.

Sebelum berubah menjadi iblis, Michikatsu juga berhasil membangkitkan Tanda Pembasmi Iblis di sekitar leher bagian kanan dan juga dahi kirinya. Pola tanda tersebut kurang lebih hampir mirip dengan milik Yoriichi.

3. Tanjiro Kamado

Tanjiro Kamado bertarung sebagai pemburu iblis karena dia ingin mengalahkan Muzan dan mengubah adiknya kembali menjadi manusia. Dia telah melewati pertarungan berbahaya hingga dia tumbuh lebih kuat seiring berjalannya waktu.

Tanjiro pertama kali membangkitkan Tanda Pembasmi Iblis ketika dia berjuang mati-matian untuk menghabisi Gyutaro. Tanda tersebut mempunyai pola api seperti milik Yoriichi. Menariknya, tanda yang dimiliki Tanjiro beresonansi dengan pemburu iblis lainnya.

4. Muichiro Tokito

Muichiro Tokito adalah seorang Hashira yang menguasai Pernapasan Kabut. Dia memegang peran penting dalam pertempuran di Desa Pembuat Pedang. Dia terlibat pertempuran hidup dan mati melawan Iblis Bulan Atas 5 bernama Gyokko.

Dalam pertarungan tersebut, Muichiro berhasil membangkitkan Tanda Pembasmi Iblis. Selaras dengan kemampuannya, tanda tersebut mempunyai pola seperti bentuk awan yang terletak di area pipi, dahi kiri, dan di sekitar tangannya.

Baca juga: 15 Pedang Nichirin yang Paling Unik dan Menarik

5. Mitsuri Kanroji

Sama seperti kasus Muichiro, Mitsuri Kanroji juga membangkitkan Tanda Pembasmi Iblis ketika dia terlibat pertarungan sengit di Desa Pembuat Pedang. Musuh yang dilawan Mitsuri pada saat itu adalah klon dari Hantengu yang bernama Zohakuten.

Tanda Pembasmi Iblis milik Mitsuri mempunyai pola dua bentuk hati yang mirip sepasang sayap. Setelah tanda itu bangkit, dia bisa bertarung dengan lebih agresif hingga teknik Pernapasan Cinta miliknya jadi lebih kuat.

6. Giyu Tomioka

Giyu Tomioka pertama kali membangkitkan Tanda Pemburu Iblis pada saat dia dan Tanjiro terlibat pertarungan mematikan melawan Akaza alias Iblis Bulan Atas 3. Pertarungan itu membuat dia berada dalam situasi yang terdesak.

Tanda Pembasmi Iblis milik Giyu mempunyai pola seperti aliran air. Hal itu sesuai dengan gaya pernapasan yang dia gunakan untuk bertarung. Kebangkitan tanda itu berhasil mengubah arah pertempuran hingga dia dan Tanjiro mampu mengalahkan Akaza.

7. Gyomei Himejima

Gyomei Himejima adalah salah satu Hashira terkuat dalam jajaran pasukan pemburu iblis. Dia menggunakan Pernapasan Batu dalam bertarung. Selain itu, pedang Nichirin miliknya terlihat unik karena bentuknya adalah kapak dan bola berduri berantai.

Gyomei baru membangkitkan Tanda Pembasmi Iblis ketika dia bersama Sanemi dan Muichiro bertarung mati-matian melawan Kokushibo. Tanda tersebut berbentuk seperti retaken tanah yang memenuhi di kedua lengannya.

8. Sanemi Shinazugawa

Pemilik Tanda Pembasmi Iblis selanjutnya adalah Sanemi Shinazugawa. Dia mempunyai watak yang sangat keras dan sangat membenci iblis. Selain itu, dia menguasai Pernapasan Angin dalam pertempuran.

Seperti halnya Gyomei, Sanemi membangkitkan tanda tersebut saat dia bertarung mati-matian melawan Kokushiba. Tanda tersebut mempunyai pola sederhana, yaitu kincir angin yang terletak di pipi kanannya.

9. Obanai Iguro

Obanai Igura merupakan Hashira yang menguasai Pernapasan Ular dalam bertarung. Dia mempunyai sifat yang misterius dan kurang ramah terhadap orang lain. Selain itu, dia juga sangat peduli terhadap Mitsuri.

Tanda Pembasmi Iblis Iguro bangkit ketika dia bertarung melawan Muzan dalam pertempuran akhir. Tanda tersebut mempunyai pola seperti ular yang meliuk-liuk di tangan kirinya. Berkat tanda itu, Iguro bisa memaksimalkan seluruh kekuatannya untuk mengalahkan Muzan.

Baca juga: 11 Teknik Pernapasan Bulan dalam Cerita Kimetsu no Yaiba

Previous Post Next Post

Contact Form