Alasan-Alasan Sulitnya Menjadi Blogger Jaman Sekarang


source: pixabay

Menjadi blogger memang bukanlah pekerjaan yang mudah bagi sebagian orang. Kita perlu bekerja ekstra agar blog kita ramai pengunjung dan juga bisa menghasilkan pendapatan, entah itu dari Adsense ataupun penyedia iklan yang lain. Kita juga harus terus mengembangkan ide baru serta memperbarui tulisan kita dari waktu ke waktu agar pengunjung tidak gampang bosan.

Akan tetapi, semakin kesini profesi blogger semakin menantang menurut saya karena ada beberapa alasan khusus. Hal ini mungkin juga dialami oleh banyak blogger di luar sana. Berikut ini adalah beberapa alasan sulitnya menjadi seorang blogger saat ini.

1. Rendahnya Minat Baca Masyarakat Indonesia

Salah satu alasan mengapa peminat blog itu sedikit adalah rendahnya minat baca masyarakat Indonesia. Berdasarkan informasi dari website Kominfo, menurut data UNESCO minat baca masyarakat kita hanya 0,001% yang berarti bahwa dari 1000 orang Indonesia hanya 1 orang yang gemar membaca. Sementara itu, berdasarkan riset yang dilakukan oleh Central Connectitut State University pada Maret 2016 yang bertemakan World’s Most Literate Nations Ranked, Indonesia berada di peringkat ke-60 dari 61 negara perihal minat baca. Untuk info lebih lengkapnya mengenai hal tersebut, sobat bisa membaca di website Kominfo berikut ini (KOMINFO: Minat Baca).

Melihat fakta di atas, saya merasa cukup prihatin karena membaca merupakan aktivitas yang penting dalam menambah wawasan serta pengetahuan individu. Dengan membaca, masyarakat bisa lebih melek literasi dan mungkin bisa lebih bijak dalam menyaring informasi yang beredar. Membaca itu pun penting agar masyarakat kita tidak terjebak dengan hoax yang seringkali muncul di tengah-tengah kita.

Nah, rendahnya minat baca ini menurut saya juga menjadi alasan sulitnya menjadi seorang blogger. Seperti yang kita tahu, konten utama dari seorang blogger adalah artikel yang berupa tulisan. Oleh sebab itu, kita sebagai seorang blogger kadang kesusahan mencari pengunjung yang bersedia membaca artikel kita.

2. Masyarakat lebih senang menonton Youtube

Jaman sekarang, kita tidak bisa menafikkan bahwa Youtube adalah platform yang sangat populer bagi masyarakat. Hampir semua orang saat ini hobi menonton video-video yang ada di Youtube. Ada banyak video-video menarik di sana sehingga masyarakat betah menonton Youtube berlama-lama. Namun, tak sedikit pula konten video Youtube yang isinya kurang mendidik dan mohon maaf, bisa saya katakan konten tersebut layak disebut sampah karena memberikan efek negatif terhadap masyarakat, seperti prank ojol yang sempat viral beberapa saat lalu.

Tak hanya itu, jumlah penonton Youtube saat ini pun sangat fantastis. Berdasarkan informasi dari Kompas.com, jumlah penonton bulanan Youtube yang terdaftar sudah menembus angka 2 miliar. Wow, sangat banyak, Sobat.

Keberadaan Youtube pun secara tidak langsung menggeser keberadaan blog. Orang lebih senang mencari informasi melalui Youtube daripada membaca blog yang terkesan membosankan. Oleh sebab itu, sebagai seorang blogger kita pun juga harus pintar-pintar membuat blog kita dipenuhi konten-konten menarik agar tidak kalah saing.


Baca juga: 10 Rekomendasi Niche Blog yang Populer dan Banyak Dicari Pengunjung

3. Susahnya bersaing dengan situs-situs raksasa

Saat ini, ada banyak situs-situs raksasa yang menyediakan berbagai macam informasi kepada masyarakat. Beberapa contoh situs raksasa itu antara lain ialah UCNews, IDNTimes, Hipwee, Kaskus, Kompas, Detik, dan masih banyak lagi. Salah satu kelebihan situs tersebut adalah banyaknya penulis yang bisa berbagi konten di sana. Selain itu, informasi yang disajikan di sana sangat banyak sehingga lebih menarik di mata pengunjung.

Hal itu berbanding terbalik dengan kita yang hanya seorang blogger yang bekerja secara individu. Kita punya keterbatasan ide dan tenaga dalam menulis artikel dan menyajikan informasi kepada masyarakat. Kita tidak bisa menulis artikel dalam jumlah yang gila-gilaan. Oleh sebab itu, tak mengherankan jika blog-blog kecil yang kalah saing dengan situs besar tersebut.

4. Perkembangan teknologi dan informasi yang sangat cepat

Hal ini pun juga turut berpengaruh di dunia blogger. Dalam kurun waktu tertentu, Google sering mengupdate algoritmanya. Perubahan algoritma tersebut juga mempengaruhi eksistensi blog kita. Terkadang, artikel kita yang biasanya berada di page teratas mendadak turun popularitasnya karena perubaha algoritma tersebut.

Selain itu, informasi yang beredar di masyarakat juga sangat banyak. Tidak hanya satu dua situs yang ramai menulis mengenai hal tersebut. Kita tidak bisa menjamin bahwa blog kita bisa bersaing jika kita tidak pintar-pintar mengatur strategi dan mengenalkan tulisan kita ke orang-orang.
***
Mungkin alasan-alasan itulah yang menjadi penyebab sulitnya menjadi blogger jaman sekarang. Mungkin buat kita yang ngeblog karena ingin mencari uang, hal ini cukup menyulitkan buat kita. Namun, jika kita menjadikan blogger sebagai hobi yang kita sukai, apapun tantangannya kita pasti mampu melewatinya.

Nah, barangkali hanya ini yang bisa saya sampaikan melalui tulisan saya kali ini. Mohon maaf apabila terdapat kesalahan maupun kekuranga dalam penulisan artikel ini. Akhir kata, thanks atas kunjungannya. Keep fighting ngeblog guys!


Baca juga:  6 Masalah Utama yang Sering Dihadapi Penulis Ketika Berkarya

Previous Post Next Post

Contact Form