15 Bladers Terkuat dalam Serial Beyblade


Beyblade adalah serial animasi Jepang yang sangat populer bagi anak-anak. Serial ini diadaptasi dari manga karya Takao Aoki dan Takafumi Adachi yang bercerita tentang sekelompok anak muda yang bertarung dengan menggunakan gasing canggih dengan kekuatan tertentu. Serial beyblade pun telah dibuat dalam beberapa series, mulai dari serial original hingga yang terbaru serial Beyblade Burst.

Nah, berikut ini saya sudah mengulas daftar blader yang terkuat dalam cerita ini. Daripada kita berbasa-basi panjang lebar, langsung saja yuk kita bahas bersama.

15. Masamune Kadoya


Masamune Kadoya adalah salah satu blader terkuat sekaligus salah satu rival terbaik dari Gingka Hagane. Ia dulu bergabung dengan tim Gan Gan Galaxy selama turnamen Big Bang Bladers yang diadakan di Jepang. Masamune sering mengklaim dirinya sebagai Blader nomor satu di dunia dan dia juga sangat cerewet.

Dalam serial Beyblade: Metal Masters, Masamune menggunakan beyblade yang bernama Ray Striker D125CS. Di serial Metal Fury, Masamune menggunakan beyblade yang telah dia upgrade, yaitu Blitz Striker 100RSF. Beyblade miliknya sangat cepat dan berfokus pada satu serangan super kilat yang mampu menggempur beyblade lawan.  

14. Max Tate


Max Tate adalah salah satu bladers yang muncul dalam serial original Beyblade. Dia merupakan Blader berbakat sekaligus anggota dari G-Revolutions dan All Starz. Dia memiliki sikap yang baik hati dan selalu melihat kelebihan orang lain.

Max memiliki Beyblade istimewa yang memiliki salah satu dari empat Bit-Beast yang bernama Draciel. Beyblade milik Max juga didasarkan pada salah satu hewan mitologi China, Xuan Wu atau kura-kura hitam. Dia juga memiliki teknik bermain yang unik dengan skill pertahanannya. Selain itu, dia juga percaya bahwa kunci dari permainan beyblade terletak pada bladers bukan pada beyblade-nya.

13. Tsubasa Otori



Tsubasa Otori merupakan seorang agen rahasia dari WBBA yang bergerak di bawah tanah dalam Dark Nebula sebelum mengikuti event Battle Bladers. Dia kemudian bergabung sebagai anggota ketiga dalam tim Gan Gan Galaxy bersama dengan Gingka dan kawan-kawan. Dia juga merupakan blader yang bertarung secara fair dalam turnamen.

Tsubasa memiliki beyblade yang bernama Earth Eagel 145WD. Beyblade ini merupakan tipe beyblade yang seimbang dalam hal kecepatan, kekuatan, sekaligus ketahanan. Selain itu, beyblade ini dapat menyerang dan mengeluarkan semacam angin kencang dengan serangan penuh.


Baca juga: Daftar Karakter Crush Gear yang Bikin Notalgia

12. Valt Aoi


Valt Aoi adalah karakter utama dalam serial Beyblade Burst. Dia merupakan pemimpin klub Beyclub di Beigoma Academy. Selain itu, dia juga pernah berkompetisi dalah Turnamen Nasional dan keluar sebagai runner-up yang membuat dia dikenal oleh orang-orang berkat performanya yang luar biasa.

Valt Aoi memiliki beyblade yang bernama Victory Valtryek. Beyblade ini memiliki berbagai macam tipe serangan. Salah satu teknik serangan mematikan dari beyblade ini adalah serangan dengan kecepatan tinggi yang bernama Rush Launch. Teknik ini pertama kali digunakan ketika Valt bertarung melawan Rantaro Kiyama.

11. Shu Kurenai


Shu Kurenai adalah salah satu karakter yang muncul dalam serial Beyblade Burst. Dia merupakan blader yang berbakat dan merupakan salah satu dari Supreme Four yang pernah menjadi runner-up dalam Turnamen Nasional. Dia juga merupakan anggota dari the Big Five. Sebagai seorang blader, Shu memiliki dedikasi yang tinggi dalam meningkatkan kemampuannya.

Shu memiliki Beyblade yang bernama Spryzen. Beyblade tersebut memiliki berbagai macam tipe serangan. Spryzen milik Shu dapat mengubah jalurnya sendiri dan memberikan serangan kejutan terhadap lawan dengan kecepatan yang tinggi. Selain itu, beyblade ini juga dapat memberikan serangan dari bawah.

10. Ray Kon


Sama seperti Max, Ray juga termasuk salah satu anggota dari G-Revolution bersama dengan Tyson, Kai, dan Max. Dia juga merupakan pemimpin tim White Tiger sebelum bergabung dengan tim G-Revolution. Ray juga memiliki penampilan yang cukup unik dengan pakaian khas Hong Kong. Selain itu, dia juga memiliki sikap yang open-minded terhadap orang lain.

Ray Kon memiliki Beyblade dengan Bit-Beast istimewa yang bernama Driger. Dia sangat ahli dalam menyerang lawan dengan pergerakan yang halus dan presisi. Selain itu, Driger milik Ray juga dapat menyerang musuh dengan cepat. Uniknya, setiap kali pertarungan berakhir, beyblade milik Ray selalu meninggalkan bekas cakar di sekitar arena pertandingan.

9. Lui Shirosagi


Lui Shirosagi adalah blader yang sangat berbakat dalam serial Beyblade Burst. Dia telah memenangkan Kompetisi Nasional sebanyak lima kali setelah mengalahkan dua musuh utamanya, Valt Aoi dan Shu Kurenai. Selain itu, dia juga merupakan Supreme Four terbaik dan salah satu anggota dari tim Rideout. Dia memiliki sikap yang agresif dan juga kasar terhadap musuhnya.

Lui memiliki Beyblade bernama Lunior dengan berbagai macam tipe seiring jalannya cerita dan yang terkuat adalah Burtal Luinor 13 Jolt yang membuatnya menang turnamen. Beyblade ini juga memiliki daya serang yang sangat tinggi hingga memberikan kerusakan yang cukup tinggi terhadpa beyblade lawan. Teknik utama dari Lunior adalah Lost Spiral.


Baca juga: Daftar Karakter Tamiya Lets & Go yang Bikin Nostalgia

8. King


King adalah salah satu blader legendaris dalam serial Beyblade: Metal Fury. Dia juga dikenal sebagai blader sistem solar yang merepresentasikan planet Mars. King merupakan blader yang sangat antusias dan mencintai pertarungan sesama blader dengan hatinya. Selain itu, dia juga sangat senang apabila bertemu dengan musuh-musuh yang lebih kuat darinya.

King memiliki beyblade yang bernama Variares D:D. Beyblade ini sebelumnya tersembunyi di daerah Yunani yang kemudian diterima oleh King sebagai pewaris beyblade tersebut. Variares D:D adalah beyblade dengan rotasi ganda yang mampu berubah menjadi dua mode tempur, baik itu mode menyerang dan mode bertahan. Beberapa teknik utama dari beyblade ini adalah Ares Shield, Sowrd of Ares, dan King of Thundersword.

7. Kyoya Tategami


Kyoya Tategami adalah salah satu karakter dari cerita Beyblade Metal Saga. Dia merupakan salah satu rival dari Gingka Hagane dan mantan pemimpin dari Face Hunters. Setelah dikalahkan oleh Gingka, Kyoya kemudian meninggalkan grupnya dan bergabung dengan Gingka. Meskipun pada awalnya Kyoya memilikis sikap yang angkuh dan arogan, dia sebenarnya memiliki sikap yang baik terhadap temannya.

Kyoya memiliki beyblade yang bernama Leone. Beyblade ini memiliki kecenderungan dalam hal pertahanan dan juga memiliki agresi yang jauh lebih baik dibandingkan beyblade tipe pertahanan pada umumnya. Meskipun demikian, Leone juga memiliki berbagai macam teknik serangan untuk mengalahkan lawan, seperti teknik Lion Wild Wind Fang Dance yang mampu menciptakan angin puting beliung mematikan.

6. Sakyo Kurayami


Sakyo Kurayami adalah seorang blader misterius yang muncul dalam Beyblade: Shogun Steel. Dia juga merupakan “Dragon Emperor” penerus dari Ryuga. Kepribadian Sakyo juga sangat misterius dan mirip dengan Ryuga yang susah untuk ditebak. Namun, dia merupakan blader yang sangat serius dalam pertandingan, khususnya jika ia bertemu dengan lawan yang tangguh.

Sakyo memiliki Beyblade bernama Ronin Dragoon LW160BSF. Uniknya, beyblade milik Sakyo hanya berputar ke arah kiri saja. Selain itu, Ronin Draggon juga memiliki serangan yang sangat kuat bernama Lance Attack yang dapat melemparkan beyblade lawan dengan kebuasannya. Dalam cerita, Sakyo hampir memenangkan semua pertandingan. Dia hanya pernah dikalahkan oleh Zyro Kurogane.

5. Rago


Rago adalah musuh utama dalam serial Beyblade: Metal Fury. Dia memiliki sikap yang jahat dan tidak punya empati terhadap lawannya. Selain itu, dia juga dikuasai oleh kegelapan dan dikenal sebagai “Child of Nemesis”. Selain itu, dia juga merupakan pemilik dari beyblade legendaris Diablo Nemesis X:D yang bersifat destruktif dan tak terkalahkan.

Sebagai blader legendaris, Rago memiliki kemampuan khusus sehingga dia mampu mengontrol Nemesis. Beyblade milik Rago pun juga tak kalah menakutkan. Konon, Diablo Nemesis lebih kuat dibandingkan L-Drago Destructor milik Ryuga. Selalin itu, Diablo Nemesis memiliki serangan mematikan, seperti Armageddon yang dapat mengelurkan energi listrik dan gelombang kegelapan. Untungnya, Rago berhasil dikalahkan oleh Gingka dan beyblade miliknya, Cosmic Pegasus.


Baca juga: 14 Sniper Terbaik yang Muncul di Anime

4. Kai Hiwatari


Kai Hiwatari adalah salah satu anggota dari tim G-Revolutions dan termasuk blader yang kuat dalam serial asli Beyblade. Dia memiliki kepribadian yang sangat menjunjung tinggi kebanggan dan juga keadilan. Namun, di satu sisi dia juga terlihat selalu serius. Meskipun demikian, Kai selalu berusaha untuk mendapatkan apapun yang menjadi tujuannya dengan mengorbankan segalanya.

Kai memiliki beyblade bernama Dranzer yang juga merupakan salah satu dari empat Bit-Beast legendaris. Dranzer merupakan beyblade dengan tipe serangan yang berbasis api. Dengan kemampuan Kai yang hebat sebagai seorang blader yang hebat, daya serang Dranzer menjadi lebih kuat. Selain itu, Kai juga dapat dikatakan sebagai blader yang kekuatannya setara dengan Tyson.

3. Tyson Granger


Tyson Granger adalah tokoh utama dalam serial Beyblade. Dia merupakan anggota sekaligus pemimpin dari tim G-Revolutions dan the BBA Revolution. Dia merupakan blader nomor satu di dunia dan telah memenangkan tiga Turnamen Dunia. Dia juga merupakan blader yang sangat percaya diri dan selalu termotivasi untuk menjadi blader nomor satu, meskipun ketika dia mengalami kegagalan berkali-kali.

Tyson memiliki Bit-Beast dan juga Beyblade bernama Dragoon yang merupakan salah satu dari Bit-Beast istimewa. Beyblade ini memiliki spirit angin sehingga berbagai macam serangan Dragoon berbasis serangan angin. Dragoon dapat menciptakan serangan berupa tornado raksasa dan mampu menerbangkan beyblade lawan keluar dari arena. Kekuatan Dragoon menjadi lebih hebat ketika dikombinasikan dengan spirit blader yang terdapat dalam diri Tyson.

2. Ryuga Kishatsu


Ryuga Kishatsu merupakan salah satu karakter penting dalam cerita Beyblade Metal Saga. Dia merupakan seorang pria yang kasar dan juga mendapat julukan sebagai Dragon Emperor. Dia dilatih oleh Dark Nebula untuk menjadi pemilik dari L-Drago dengan tujuan mereformasi dunia dengan kekuatannya. Hal itu membuat Ryuga selalu haus dengan kekuatan.

Dalam cerita, Ryuga memiliki berbagai macam beyblade dengan tipe yang berbeda. Pertama kali muncul, dia mengggunakan Beyblade dengan elemen kegelapan kemudian berganti menjadi elemen api. Terlepas dari hal itu, L-Drago milik Ryuga adalah beyblade yang memiliki daya serang sangat tinggi dan di atas rata-rata beyblade biasa. Selain itu, L-Drago juga memiliki kecepatan tinggi untuk menyerang beyblade lawan.

1. Gingka Hagane


DI posisi pertama, ada blader yang sangat jenius dan sangat mencintai beyblade, yaitu Gingka Hagane. Dia adalah karakter utama dalam cerita Beyblade Metal Saga. Selain itu, Gingka juga mendapatkan gelar sebagai #1 Blader di dunia dan termasuk Blader of the Seasons yang merepresentasikan musim semi. Dia juga dikenal sebagai penyelamat dunia setelah berhasil mengalahkan kekuatan kegelapan L-Drago milik Ryuga.

Gingka adalah blader yang sangat berbakat dan pintar beradaptasi di arena. Dia memiliki beyblade yang sudah sangat terkenal, yaitu Pegasus. Dalam cerita, kemampuan Pegasus selalu berkembang dan diperkuat karena lawan-lawan Gingka juga semakin kuat. Pegasus memiliki berbagai macam serangan, contohnya adalah dengan melompat ke udara dan menabrak beyblade lawan dari atas dengan sangat keras. Selain itu, Pegasus dapat memutar dengan kecepatan penuh dan membanting beyblade lawan dengan kuat. 

***
Nah, mungkin itu saja ya guys daftar blader terkuat yang ada dalam serial beyblade. Akhir kata, mohon maaf apabila terdapat kekurangan dalam penulisan artikel ini. Thanks atas kunjungannya.

Previous Post Next Post

Contact Form