10 Vampir yang Paling Kuat dalam Dunia Anime


Vampir merupakan makhluk legenda yang terkenal suka menghisap darah. Karakter vampir seringkali dihadirkan dalam cerita-cerita fiksi, seperti film, novel, dan bahkan di dunia anime. Kekuatan vampir di dunia anime rata-rata sangatlah powerful dan mengerikan.


Nah, pada tulisan kali ini MogiMogy ingin mengulas daftar vampir yang paling kuat dalam cerita anime. Yuk, langsung kita bahas bersama aja berikut ini!


10. Moka Akashiya - Rosario + Vampire



Moka Akashiya adalah gadis cantik yang baik hati dan dia tidak ingin menyakiti siapapun. Sebagai vampir, Moka menyembunyikan kekuatan sejatinya dan menyegelnya dengan rosario yang dia kenakan di lehernya. Namun, semua berubah setelah dia bertemu dan berteman dengan Tsukune Aono yang melepas kalung rosario miliknya.


Hal itu membuat sosok Inner Moka menjadi bangkit. Inner Moka memiliki sifat yang arogan dan sangat percaya diri dengan kekuatannya. Dia termasuk vampir kelas tinggi sehingga dia memiliki kekuatan dan kecepatan super. Karena itulah, dia bisa dengan mudah mengalahkan musuhnya dalam satu kali pukulan.


9. Gelda - Nanatsu no Taizai



Gelda merupakan kekasih dari Geldris sekaligus keturunan dari ras vampir yang melayani Raja Iblis dalam cerita Nanatsu no Taizai. Ia merupakan gadis yang sangat cantik sekaligus setia. Ia sempat disegel selama bertahun-tahun hingga dia akhirnya bisa bangkit kembali dan bersatu dengan Zeldris.


Sebagai ras vampir, Gelda memiliki berbagai kemampuan spesial, khususnya yang berkaitan dengan darag. Dia memiliki kemampuan regenerasi yang luar biasa sehingga dia cukup sulit untuk dikalahkan. Di samping itu, dia memiliki kemampuan levitasi sekaligus telekinesis yang sangat berguna dalam berbagai situasi.


8. Kuro - Servamp



Kuro merupakan salah satu tipe vampir yang dikenal dengan istilah Servamp. Ia dijuluki sebagai Sleepy Ash of Sloth karena dia memiliki sifat yang sangat malas. Meski dia pemalas, Kuro merupakan vampir yang sangat tua sekaligus yang terkuat. Kekuatannya terhubung dengan masternya yang bernama Mahiru Shirota.


Ikatan antara Kuro dan Mahiru membuatnya mampu menciptakan senjata untuk bertarung. Kuro sangatlah kuat, cepat, dan bisa pulih dari serangan yang fatal. Ia bisa menciptakan sayap, kuku tajam, dan duri. Selain itu, dia dapat bertransformasi menjadi singa hitam raksasa. Sayangnya, dia lemah terhadap cahaya dan air suci.


Baca juga: 10 Karakter Anime yang Mampu Memanipulasi Rambut


7. Arystar Krory III - D. Gray Man



Krory merupakan salah satu jenis vampir yang sangat unik dan spesial. Setelah tubuhnya menerima item suci bernama Innocence, gigi taringnya mulai tumbuh dan dia mempunyai kekuatan untuk bertarung melawan makhluk mengerikan bernama Akuma.


Salah satu kemampuan Krory adalah dia bisa menghisap darah dari Akuma. Normalnya, hal itu sangat berbahaya bagi makhluk hidup. Namun, darah Akuma bisa meningkatkan kekuatan fisik Krory dalam pertempuran. Selain itu, Krory bisa memanipulasi darahnya untuk tujuan ofensif. 


6. Staz Charlie Blood - Blood Lad



Meskipun usianya masih sangat muda, Staz adalah pemimpin Distrik Timur di Demon World. Ia terlahir dari keturunan vampir bangsawan sehingga memiliki kekuatan di atas rata-rata vampir lain. Uniknya, Staz memiliki hobi sebagai Otaku yang sangat menyukai manga dan anime Jepang.


Sejak kecil, Staz memiliki kemampuan yang hebat sebagai vampir. Dia memiliki fisik yang kuat sekaligus menyimpan energi besar. Saat dia memusatkan kekuatannya, dia bisa mempengaruhi lingkungan sekitar dan ia bisa menciptakan konstruksi magis. Dia bahkan bisa menghancurkan tubuh seseorang dari dalam dengan memasukkan kekuatannya ke tubuh target.


5. D - Vampie Hunter D: Bloodlust



Cerita Vampire Hunter D pada dasarnya berpusat pada seorang manusia setengah vampir yang dikenal sebagai D. Sebagai seorang dhampir, D memiliki kekuatan vampir dengan beberapa kelemahan tertentu. Ia bisa bertahan di bawah terik matahari, tetapi dia akan mengalami sunlight syndrom setiap lima tahun sekali.


Selain memiliki kekuatan dan kecepatan super, D juga bisa hidup abadi. D sangat ahli dalam menggunakan pedang. Selain itu, dia juga mempunyai kartu as yang terletak di tangan kirinya, yaitu sebuah entitas simbiotik yang bisa menyerap keempat elemen alam sekaligus jiwa dan hantu. Kemungkinan besar, dia adalah anak dari Sacred Ancestor, penguasa para vampir.


Baca juga: 10 Karakter Maid yang Paling Imut dalam Cerita Anime


4. Kaname Kuran - Vampire Knight



Karakter yang satu ini termasuk salah satu vampir tertua dalam list ini karena dia telah berusia 10.000 tahun. Kaname merupakan kepala sekaligus salah satu pendiri dari tujuh keluarga Pureblood. Karena itulah, dia mempunyai kekuatan yang sangat hebat sebagai vampir.


Kaname memilili kecepatan sekaligus kekuatan dan dia mempunya kemampuan pemulihan yang luar biasa saat dia terluka. Sebagai Pureblood, Kaname juga bisa meminum darah vampir lain untuk membuat dirinya menjadi lebih kuat. Selain itu, dia juga memiliki telekinesis dan kekuatan untuk memanipulasi ingatan targetnya. Saking kuatnya, kehadiran Kaname bisa membuat vampir lain ketakutan.


3. Cadis Entrema de Raziel - Noblesse



Nama karakter ini cukup panjang dan sulit dilafalkan, tetapi dia biasa dipanggil dengan sebutan Rai. Ia merupakan vampir yang menyandang gelar Noblesse. Karena itu, dia memiliki kekuatan yang sangat hebat sekaligus pengaruh yang sangat besar. Kehadirannya bisa membuat musuhnya ketar-ketir dan ketakutan.


Rai bisa menggunakan telepati untuk membaca pikiran lawannya. Selain itu, dia bisa memaksa lawan untuk bertekuk lutut saat berhadapan dengannya. Aura luar biasa yang dimiliki Rai memungkinkan dia untuk menciptakan barrier pelindung atai untuk menyegel musuhnya. Rai juga mampu memperkuat sekaligus meningkatkan sifat darah untuk berbagai tujuan.



2. Shaltear Bloodfallen - Overlord



Sebagai vampir asli dan pengguna sihir divine, Shaltear memiliki kekuatan yang sangat mengerikan. Dia bisa dibilang sebagai salah satu bawahan terkuat Ainz. Kekuatan Shaltear bahkan sempat membuat Ainz keringetan saat mereka harus berhadapan dalam pertempuran.


Shaltear bisa memanipulasi darah dan dia bisa menciptakan pasukan vampir yang menuruti perintahnya. Selain itu, dia memiliki teknik andalan bernama Einherjar yang memungkinkan dia untuk membuat clone yang serupa dan sekuat dirinya. Berbeda dengan vampir lain, Shaltear bisa menggunakan elemen suci untuk bertarung. Uniknya, dia juga bisa membalikkan waktu untuk membatalkan kerusakan yang ia terima dalam pertempuran. 


1. Alucard - Hellsing



Mungkin tak perlu diragukan lagi, Alucard adalah vampir yang paling kuat sekaligus yang paling populer dalam dunia anime. Berkat penelitian yang dilakukan organisasi Hellsing, Alucard bisa meningkatkan kekuatannya dalam bertarung.


Tubuh Alucard tercipta dari esensi gelap yang bisa dia manipulasi dan dia gunakan untuk menyerang musuhnya. Alucard mampu menyerap jiwa musuhnya yang telah dia habisi dan membangkitkannya sebagai pasukan tempur yang menuruti perintahnya.


Keabadian Alucard juga membuat dia jadi sulit dikalahkan karena ia bisa menyembuhkan luka dengan cepat, termasuk luka yang ia terima dari senjata suci. Setelah menyerap Schrodinger, Alucard pada akhirnya menjadi omnipresent. Dalam kata lain, dia bisa hadir di mana saja sesuai dengan keinginannya.


Baca juga: 10 Karakter Anime dengan Pukulan yang Paling Kuat dan Mengerikan



Previous Post Next Post

Contact Form