10 Robot Medabot yang Paling Keren dan Bikin Nostalgia

 


Medabots merupakan serial animasi anak-anak yang dulu sangat populer. Animasi yang diadaptasi dari game ini bercerita tentang pertempuran antar robot medabot yang sangat keren dan canggih.


Setiap medabot normalnya memiliki master yang dikenal dengan istilah Medafighter. Mereka biasanya bekerja sama dan bertarung melawan medabot lain dalam pertarungan Robattle.


Pada artikel ini, MogiMogy pengen membahas lebih lanjut tentang daftar robot medabot yang paling keren dalam seri Medabots. Yuk, kita bahas aja langsung!


10. Totalizer


Totalizer merupakan medabot dengan tema kura-kura yang dimiliki oleh Sloan. Medabot ini memiliki laser di kepalanya karena kedua tangan medabot ini telah dipasang alat penambah kecepatan.


Totalizer jarang sekali berbicara. Medabot ini sempat diperlihatkan saat Sloan menantang Ikki untuk bertarung dalam Robattle. Namun, pertarungan itu sempat tertunda karena adanya gangguan dari pihak lain.


9. Brass



Brass merupakan medabot tipe SLR yang dikenal juga dengan nama Sailor-Multi. Dia sekilas mirip dengan pelaut, tetapi pakaiannya jauh lebih mirip dengan gadis-gadis sekolah.


Brass memiliki radar yang bisa meningkatkan akurasi serangan. Selain itu, Brass dilengkapo dengan rifle dan senapan mesin. Di sepanjang cerita, Brass menjadi partner dari seorang gadis bernama Erika Amazake.


8. Cyandog



Cyandog adalah medabot yang memiliki tema anjing dan sangat loyal terhadap Spyke yang dianggap sebagai tuannya. Cyandog memiliki lambang petir di kepalanya.


Selain itu, Cyandog dilengkapi dua rifle untuk menembak musuhnya. Keunggulan utama Cyandog adalah kecepatan. Namun, Spyke gagal memaksimalkan potensi Cyandog hingga medabot ini sempat rusak dalam pertempuran.


Baca juga: Daftar Karakter Utama B-Daman Bakugaiden yang Bikin Nostalgia


7. Neutranurse



Medabot yang satu ini cukup unik. Sesuai namanya, Neutranurse memiliki penampilan layaknya suster. Medabot milik Karin ini memiliki spesialisasi dalam hal penyembuhan.


Selain itu, Neutranurse mampu melindungi dirinya dari kerusakan atau serangan medabot lain. Neutranurse bisa menciptakan tameng yang kuat. Namun, tameng itu akan hancur jika digunakan terus menerus.


6. Warbandit



Warbandit merupakan medabot milik Victor yang memiliki penampilan seperti singa. Warbandit sangat loyal terhadap Victor dan seringkali menunjukkan kekuatannya dalam pertempuran Robattle.


Dari segi kecepatan, Warbandit memang kurang unggul. Namun, medabot ini mempunyai senjata Shoot Barrel dan Range Shooter yang cukup kuat untuk melukai musuhnya. Untuk menambah kecepatannya, Warbandit juga dilengkapi dengan Tension Up di bagian kepala.


5. Peppercat



Peppercat merupakan medabot milik Samantha yang mempunyai desain kucing. Medabot ini sangat lincah dan mempunyai serangan yang berbasis energi elektrik.


Peppercat memiliki kepribadian yang cukup tomboi. Medabot ini bisa menyengat lawannya dengan energi elektrik. Selain itu, Peppercat biasa mengambil keuntungan dalam setiap kesempatan yang ada.


Baca juga: 10 Karakter Keroro Gunsou yang Bikin Nostalgia


4. Arcbeetle



Arcbeetle termasuk salah satu medabot terkuat dalam cerita. Medabot ini dikendalikan oleh Space Medafighter X dan sangat unggul, baik dalam pertarungan jarak jauh maupun jarak dekat.


Arcbeetle mampu menembakkan bola api ke berbagai arah. Selain itu, Arcbeetle memiliki serangan Prominence yang berupa energi solar dari bagian kepalanya. Serangan tersebut mampu menghancurkan musuhnya dalam satu kali serang.


3. Similidon



Medabot yang paling keren berikutnya adalah Similidon milik Kouji. Medabot ini memiliki desain yang berbasis harimau. Selain itu, Similidon mempunyai spesialisasi dalam pertempuran jarak dekat.


Similidon pun sangat unggul dalam hal kecepatan dan kelincahan. Dengan Flexor Sword yang ada di tangan kanannya, Similidon mampu memberikan damage yang kuat terhadap lawannya. Selain itu, Similidon pun mampu mengembalikan serangan lawan.


2. Rokusho



Rokusho merupakan medabot model kuwagata yang sangat menarik karena medabot ini tidak memiliki Medafighter alias tuan. Rokusho memiliki sifat yang pendiam dan cukup sopan.


Uniknya, Rokusho lebih memilih untuk menghindari pertempuran. Dia lebih fokus untuk menemukan ingatannya yang hilang. Meskipun begitu, Rokusho memiliki kehalian bertarung dengan tangan kosong sekaligus pintar mengatur taktik.


1. Metabee



Medabot yang paling keren adalah Metabee milik Ikki. Metabee merupakan medabot utama dalam cerita yang terinspirasi dari kumbang tanduk. Meski Metabee suka seenaknya sendiri, Metabee adalah partner terbaik Ikki.


Metabee memiliki gaya bertarung yang sangat bervariasi. Medabot ini dilengkapi dengan berbagai senjata api yang mampu menembakkan berbagai serangan kuat. Sebagai contoh, Metabee mampu menembakkan misil yang sangat kuat dengan akurasi tinggi.


Baca juga: 10 Karakter Blue Dragon yang Paling Bikin Nostalgia

Previous Post Next Post

Contact Form