8 Anggota Utama Shadow Garden dalam Cerita Kage no Jitsuryokusha ni Niratakute!
Shadow Garden merupakan organisasi menarik yang diciptakan oleh Cid Kagenō. Tujuan utama dari organasi ini adalah untuk membasmi Kultus Diablos dan mencegah mereka untuk membangkitkan iblis kuno yang bernama Diabolos.
Pada dasarnya, Cid menciptakan organisasi ini demi mewujudkan impiannya sejak masih kecil. Kultus Diablos pada awalnya hanyalah cerita karangan dari Cid semata. Anehnya, setiap cerita yang disampaikan oleh Cid benar-benar ada.
Tidak hanya itu, seluruh anggotanya juga percaya penuh dengan kata-kata Cid. Mereka bahkan mengumpulkan lebih banyak pasukan yang tersebar di berbagai tempat hingga organisasi ini semakin berkembang.
Meskipun demikian, ada 8 karakter utama yang memegang peran penting dalam Shadow Garden. Siapa sajakah mereka? Cek informasi selengkapnya berikut ini!
1. Cid Kagenō (Shadow)
Sebagai pendiri sekaligus pemimpin Shadow Garden, Cid Kagenō merupakan karakter yang karismatik sekaligus kuat. Dia sangat dikagumi oleh seluruh bawahannya yang setia. Selain itu, dia mempunyai sifat yang sangat unik.
Dalam kehidupan sehari-hari, Cid sangat terobsesi untuk menjadi figuran. Dia seringkali melakukan aksi-aksi kocak. Akan tetapi, sikap sekaligus kepribadian Cid berubah total saat dia beraksi sebagai Shadow.
Shadow menunjukkan kesan yang misterius dan mengintimidasi. Dia mempunyai kekuatan fisik sekaligus sihir yang sangat kuat. Selain itu, dia mampu mengeluarkan serangan khas bernama I Am Atomic yang setara dengan kekuatan nuklir.
2. Alpha
Saat masih kecil, Alpha sempat dirasuki oleh iblis jahat. Setelah dia diselamatkan oleh Cid, dia kemudian menjadi pengikut Cid sekaligus anggota pertama Shadow Garden. Selain itu, dia juga berperan sebagai tangan kanan Cid.
Alpha seringkali berperan sebagai pemimpin operasi Shadow Garden. Dia akan memberitahu Cid tentang informasi penting seputar pergerakan Kultus Diablos. Selain itu, dia berusaha sebaik mungkin untuk menjaga keselamatan teman-temannya.
Dalam hal kemampuan, Alpha memiliki keahlian yang hebat sebagai pengguna pedang. Dia mampu mengalahkan monster dengan mudah. Selain itu, dia juga sangat ahli dalam melakukan misi penyamaran.
3. Beta
Beta merupakan anggota kedua yang bergabung ke dalam kelompok Shadow Garden. Selain memiliki sifat yang sangat loyal, Beta terlihat sangat menyukai Cid. Dia merasa cemburu apabila Cid dekat dengan perempuan lain.
Di luar aktivitas Shadow Garden, Beta menggunakan identitas palsu sebagai penulis bernama Natsume. Dia sangat pintar dalam mengarang buku. Selain itu, dia bisa memanfaatkan kecantikannya untuk mendapatkan apapun yang dia mau.
Beta bisa dibilang sebagai karakter yang serba bisa. Akan tetapi, keahliannya tidak terfokus pada hal. Karena itulah, dia biasa berperan sebagai pendukung bagi anggota lain saat mereka membutuhkan bantuannya.
Baca juga: 10 Karakter yang Paling Menarik dalam Cerita Shinka no Mi
4. Gamma
Anggota Shadow Garden berikutnya adalah elf cantik berambut hitam yang bernama Gamma. Dia biasanya tampil dengan sangat elegan. Selain itu, dia mengelola sebuah perusahaan yang dikenal sebagai Mitsugoshi Co.
Sejujurnya, Gamma bukanlah karakter yang ahli dalam pertarungan. Dia sangat kikuk dan tidak begitu kuat. Akan tetapi, dia mempunyai kecerdasan yang tinggi dibandingkan anggota yang lain. Dia pun memaksimalkan kecerdasannya sesuai dengan arahan Cid.
Alhasil, Gamma pun sangat pintar dalam berbisnis hingga dia menghasilkan uang yang sangat banyak. Selain itu, dia mempunyai pengetahuan yang sangat luas dan sangat pintar dalam menyusun strategi selama operasi.
5. Delta
Berbeda dengan karakter sebelumnya, Delta adalah seorang Beastkin. Dia mempunyai wajah yang cantik dan dua telinga anjing yang menjadi ciri khasnya. Selain itu, dia sangat suka memeluk Cid dalam berbagai momen.
Jika dibandingkan anggota yang lain, Delta memiliki keunggulan dalam hal kekuatan bertarung. Hal itu tidaklah mengherankan karena dia mewarisi kemampuan alami Beastkin. Dia mempunyai fisik sekaligus kecepatan yang sangat mengesankan.
Saat bertarung melawan, Delta bisa menunjukkan sisi yang sadis dan tak kenal ampun saat berhadapan dengan musuh. Kekuatannya bisa dibilang setingkat di bawah Cid. Hal itulah yang membuat dia jadi sangat berbahaya.
6. Epsilon
Anggota Shadow Garden berikutnya adalah elf cantik bernama Epsilon yang berasal keluarga bangsawan. Dia sempat terobsesi untuk membalas dendam. Akan tetapi, dia menemukan sebuah tujuan baru setelah dia bertemu dengan Cid.
Semanjak pertemuannya dengan Cid, Epsilon mulai menaruh hati kepada Cid. Dia berusaha untuk membuktikan bahwa dirinya layak bersama Cid. Dia bahkan suka menggoda Cid dengan rayuan mautnya.
Epsilon mempunyai kontrol sihir yang sangat mengesankan. Dia mampu menggunakan baju tempur slime sepanjang waktu. Terlepas dari hal itu, dia mempunyai kemampuan dalam memainkan piano hingga dia menjadi pianis yang terkenal.
7. Zeta
Sama seperti Delta, Zelta adalah seorang Beastkin. Meskipun dia memiliki kemampuan bertarung yang mengesankan, dia tidak segila Delta yang sering mengamuk dalam pertempuran. Dia masih mampu menahan dirinya.
Zeta mempunyai sifat yang agak tomboi. Selain itu, dia seringkali berpergian ke berbagai tempat untuk mengumpulkan informasi dan pengetahuan. Meskipun demikian, dia akan ikut bertempur bersama Shadow Garden saat dia menerima panggilan misi.
8. Eta
Eta merupakan anggota Shadow Garden yang memiliki keahlian sebagai ilmuwan. Dia bertanggung jawab penuh atas semua penelitian penting yang ada di Shadow Garden. Selain itu, dia juga dikenal oleh publik sebagai arsitek jenius bernama Eta Lloyd Wright.
Eta juga menunjukkan kemampuan sebagai penerjemah yang handal. Dia mampu menerjemahkan pesan dari Shadow yang ditulis dalam bahasa Jepang. Meskipun demikian, dia mempunyai kebiasaan buruk, yaitu dia susah sekali dibangunkan saat dia tertidur.
Baca juga: 10 Karakter yang Paling Menarik dalam Cerita DARLING in the FRANXX
0 Response to "8 Anggota Utama Shadow Garden dalam Cerita Kage no Jitsuryokusha ni Niratakute!"
Post a Comment