10 Quirk Tipe Transformasi yang Paling Kuat dalam Boku no Hero Academia


Transformasi merupakan salah satu jenis quirk yang ada dalam cerita Boku no Hero Academia. Quirk ini memungkinkan penggunanya untuk bertransformasi atau berubah ke dalam wujud tertentu untuk sementara waktu. Dalam cerita, beberapa quirk tipe ini menunjukkan kekuatan yang luar biasa dan sangat mengerikan.


Nah, pada tulisan kali ini MogiMogy ingin mengulas daftar quirk tipe transformasi yang paling kuat dalam cerita BNHA. Yuk, langsung aja kita bahas!


10. Beast - Jurota Shishida



Jurota Shishida merupakan salah satu murid kelas B yang menonjol. Dia pun sangat kuat dalam hal kemampuan fisik karena dia mempunyai quirk bernama Beast yang memungkinkan dia untuk berubah menjadi monster yang sangat buas. 


Quirk ini sangat menarik karena kekuatan fisik sekaligus kelincahan Shishida akan meningkat pesat saat dia bertransformasi ke dalam wujud monster. Nggak hanya itu aja, dia pun memiliki indera penciuman yang sangat tajam dalam radius tertentu yang berguna untuk melacak musuh.


9. Arbor - Kamui Woods



Kamui Woods merupakan salah satu Pro Hero yang pertama kali muncul di awal-awal cerita. Dia mempunyai quirk bernama Arbor yang memungkinkan dia untuk menciptakan sekaligus memanipulasi kayu dari tubuhnya sesuka hati. Quirk itu mempunyai banyak kegunaan dalam pertarungan.


Kamui Woods bisa melumpuhkan pergerakan musuh dengan teknik spesialnya yang bernama Lackquered Chain Person. Selain itu, cabang-cabang kayu yang dia ciptakan sangat berguna untuk menyelamatkan warga sipil dari bahaya. Meski quirk ini lemah terhadap api, kekuatan Kamui Woods ini adalah salah satu quirk tipe transformasi terkuat.


8. Gigantification - Mount Lady



Seperti halnya Kamui Woods, Mount Lady termasuk Pro Hero yang cukup menonjol di permulaan cerita. Dia memiliki bakat yang sangat menarik bernama Gigantification yang memungkinkan dia untuk mengubah tubuhnya menjadi raksasa.


Kekuatan raksasa milik Mount Lady tentu saja memberinya berbagai keuntungan dalam pertempuran. Dengan power raksasanya, dia bisa menghancurkan musuh dengan mudah. Sayangnya, quirk ini cukup merepotkan saat Mount Lady bertarung di ruang atau tempat sempit karena dia bisa menghancurkan bangunan atau tempat di sekelilingnya.


Baca juga: 10 Quirk Tipe Mutant yang Terkuat dalam Boku no Hero Academia


7. Manifest - Sun Eater



Tamaki Amajiki adalah salah satu anggota Big Three yang sempat ikut bertarung melawan anggota Shie Hassaikai. Dia mempunya quirk yang sangat unik, yaitu Manifest. Quirk itu memungkinkan dia untuk memanifestasikan apapun yang dia makan.


Sebagai contoh, dia bisa mengubah bagian tubuhnya menjadi tentakel gurita, cangkang kerang, dan sayap ayam tergantung dari makanan yang dia konsumsi pada hari itu. Salah satu teknik terkuat milik Sun Eater adalah Super Moves Chimera Kraken dan Chimera Centaur yang sangat mematikan. Meski quirk ini menarik, kemampuan Manifest hanya aktif apabila makanan yang dikonsumsi Tamajiki masih berada dalam pencernaannya.


6. Foldabody - Edgeshot



Foldabody merupakan quirk yang dimiliki oleh Pro Hero yang bernama Edgeshot. Quirk ini sekilas tidak menarik karena kemampuan quirk ini membuat penggunanya mampu memanipulasi bagain tubuhnya menjadi tipis. Meskipun begitu, Edgeshot telah melatih quirk-nya dengan sangat maksimal.


Dengan quirk itu, Edgeshot bisa melewati pintu yang sempit dengan mudah. Selain itu, mobilitasnya pun jadi sangat lincah sehingga gerakannya sulit untuk diprediksi. Ia bahkan bisa memanipulasi tubuhnya menjadi senar tajam yang bisa memotong aliran darah lawan dengan sekejap. Ia bahkan mampu melumpuhkan Kurogiri tanpa kesulitan.


5. Muscle Augmentation - Muscular



Muscle Augmentation merupakan quirk tipe transformasi yang sangat berguna dalam hal kekuatan fisik. Quirk ini memungkinkan penggunanya untuk memanipulasi sekaligus meningkatkan kekuatan otot-ototnya sehingga hal itu sangat berdampak pada kekuatan fisik, stamina, dan kelincahan penggunanya.


Pemilik quirk ini yang paling terkenal adalah Muscular dari Aliansi Penjahat. Dia sempat menunjukkan kekuatannya yang sangat mengerikan dalam pertarungan melawan Deku. Ia bahkan mampu menahan serangan Detroit Smash milik Deku. Selain Muscular, Hood alias High-End Nomu juga mempunyai quirk ini dan kekuatannya bahkan mampu membuat Endeavor kewalahan.


Baca juga: 10 Arc yang Paling Seru dalam Cerita Boku no Hero Academia


4. Stress - Re-Destro



Pemimpin dari Meta Liberation Army alias Re-Destro termasuk salah satu pengguna quirk tipe transformasi yang sangat berbahaya. Dengan quirk bernama Stress, dia mampu mengubah rasa stress dan emosi negatif yang ia terima dalam pertarungan menjadi kekuatan monster yang mengerikan.


Saat mengaktifkan kekuatannya, tubuh sekaligus kekuatan fisik Re-Destro akan meningkat lebih besar sehingga dia memiliki serangan penghancur yang kuat. Ia sempat membuat Shigaraki kesulitan dalam pertempuran. Selain itu, kekuatan Re-Destro jadi lebih menakutkan saat dia menggunakan senjata khusus bernama Claustro.


3. Transform - Himiko Toga



Himiko Toga adalah gadis yang sangat kacau sekaligus anggota penting dari Aliansi Penjahat. Dia sangat terobsesi dengan darah dan dia memiliki quirk menarik bernama Transform yang memungkinkan dia untuk meniru wujud sekaligus quirk orang lain.


Pada awalnya, Toga hanya bisa meniru wujud targetnya saja, tetapi kekuatan quirk-nya mengalami kebangkitan sehingga dia mampu menggunakan quirk targetnya. Namun, Toga memerlukan darah dari target untuk mengaktifkan kekuatan quirk-nya. Yang jelas, kemampuan Toga sangat berbahaya karena dia bisa menipu musuh dengan penyamarannya.


2. Dragon - Ryukyu



Ryukyu merupakan salah satu Pro Hero perempuan yang paling kuat dalam cerita. Dia mempunyai quirk bernama Dragon yang memungkinkan dia untuk bertransformasi menjadi naga yang sangat kuat. Dia sempat menunjukkan kekuatannya dalam pertempuran melawan Shie Hassaikai.


Seperti naga pada umumnya, Ryukyu memiliki cakar dan taring yang tajam dengan sepasang sayap untuk terbang. Dengan fisik naga seperti itu, Ryukyu tentu saja memiliki serangan yang mematikan sekaligus pertahanan yang susah untuk ditembus. Karena itulah, quirk miliknya pantas menempati posisi kedua dalam posisi ini.


1. Super Regeneration - All For One



Quirk tipe transformasi yang paling kuat dalam cerita Boku no Hero Academia adalah Super Regeneration milik All For One. Seperti yang kita tahu, All For One telah mencuri berbagai quirk menarik milik orang lain dan menggunakannya untuk kepentingannya. Kemampuan quirk ini memungkinkan All For One untuk meregenerasi tubuhnya dari luka yang ia alami selama pertempuran. 


Kemampuan regenerasi quirk ini sangat ekstrem karena quirk ini bisa menyembuhkan bagian tubuh yang telah hancur. Bisa dibilang, quirk ini sangatlah berperan penting sebagai support agar penggunanya bisa bangkit berkali-kali dan jadi sulit untuk dikalahkan. All For One kemudian mewariskan quirk ini kepada Shigaraki dan Nomu. Kekuatan quirk ini sangat merepotkan bagi Pro Hero sekelas All Might dan Endeavor.


Baca juga: 10 Agensi Hero yang Paling Terkenal dalam Cerita Boku no Hero Academia

Previous Post Next Post

Contact Form