14 Serangga Tommyrod yang Berbahaya dalam Cerita Toriko


Tommyrod merupakan salah satu anggota Bishokukai sekaligus musuh menarik yang muncul dalam cerita Toriko. Dia mempunyai tubuh yang unik dan mampu menampung ribuan serangga parasit yang sangat berbahaya.

Tommyrod biasa menggunakan serangga-serangga tersebut untuk menyerang musuhnya. Selain mempunyai sifat yang liar dan buas, serangga milik Tommyrod juga memiliki kekuatan spesial yang mampu membuat musuhnya ketakutan.

Pada kesempatan kali ini, MogiMogy telah merangkum daftar serangga terkuat Tommyrod yang dia perlihatkan di sepanjang cerita Toriko. Yuk, kalian cek langsung pembahasannya berikut ini!

1. Jam Grasshopper

Jam Grasshopper merupakan jangkrik parasit yang berukuran raksasa. Jangkrik ini mampu terbang dengan kecepatan tinggi. Selain itu, jangkrik ini mampu memangsa musuh dengan cara yang sangat sadis dan kasar. 

2. Spew Weevil

Spew Weevil termasuk serangga parasit yang mempunyai kemampuan spesial. Serangga ini mampu memuntahkan zat yang sangat busuk dalam radius berkilo-kilo meter. Siapapun yang mencium aroma busuk tersebut bisa pingsan dalam seketika. 

3. Armor Hoihoi

Serangga terkuat Tommyrod berikutnya adalah Armor Hoihoi. Selain suka memangsa musuh secara acak, serangga ini mempunyai lapisan kulit sekeras berlian. Saking kuatnya, serangga ini mampu menahan serangan bazooka tanpa terluka.

4. Rock Bee

Selanjutnya, ada serangga parasit bernama Rock Bee yang mempunyai sengatan yang sangat beracun dan mematikan. Racun tersebut terbukti mampu melumpuhkan beberapa monster buas dalam satu waktu.

5. Bomb Bug

Sesuai namanya, Bomb Bug adalah serangga dengan karakteristik seperti bom. Serangga ini mampu menghasilkan zat alami yang mudah terbakar. Selain itu, serangga ini seringkali digunakan Tommyrod bersama dengan Detonation Insect.

Baca juga: 10 Pertarungan yang Paling Seru dalam Cerita Toriko

6. Detonation Bug

Jika Bomb Bug berfungsi sebagai bom atau peledak, Detonation Bug bisa dibilang sebagai pemicu dari bom tersebut. Ketika kedua serangga tersebut bekerja sama, mereka mampu menghasilkan ledakan yang sangat kuat. 

7. Gamura Mosquito

Selanjutnya, ada serangga parasite bernama Gamurai Mosquito yang mirip seperit nyamuk. Serangga ini bisa menghisap darah targetnya tanpa pandang bulu. Semakin banyak darah yang dihisapnya, dia akan bertumbuh menjadi lebih besar.

8. Jungle Stag Beetle

Meskipun ukurannya tidak terlalu besar, Jungle Stag Beetle sangatlah mematikan dan jumlahnya pun sangat banyak. Selain mampu memotong tubuh lawan, serangga ini mampu bergerak secepat peluru sehingga serangan serangga ini sangat sulit untuk dihindari. 

9. Glass Bee

Glass Bee termasuk serangga parasit milik Tommyrod yang mirip seperti lebah. Serangga ini mempunyai sengatan yang beracun dan berbahaya. Bagian tubuh target yang terkena sengatan akan membengkak. 

10. Butterfly Worm

Butterfly Worm mempunyai karakteristik yang mirip seperti kelabang dan capung bersayap. Serangga ini mampu bergerak dengan kecepatan yang tinggi. Selain itu, serangga ini mampu menyerang organ vital targetnya. 

Baca juga: 10 Pisau yang Paling Menarik dan Berkualitas dalam Cerita Toriko

11. Wicked Dung Fly

Wicked Dung Fly mungkin tidaklah kuat jika dibandingkan dengan serangga-serangga sebelumnya. Akan tetapi, serangga ini mempunyai bau yang sangat busuk. Hal itulah yang membuat musuh seringkali merasa jijik saat melihatnya.

12. Sticky Beast Bug

Kemampuan dari Sticky Beast Bug terbilang cukup berbahaya dan harus diwaspadai. Serangga ini mampu menghasilkan gas adesif dalam jumlah yang masif. Gas tersebut mampu melumpuhkan musuhnya dengan mudah. 

13. Parasite Emperor

Parasite Emperor termasuk salah satu serangga parasit terkuat milik Tommyrod. Selain mempunyai kekuatan fisik yang besar, serangga tersebut adalah predator yang sangat buas dan tak pandang bulu. Selain itu, serangga ini mempunyai racun yang sangat mematikan.

14. Giant Parasite

Giant Parasite bisa dibilang sebagai serangga Tommyrod yang paling kuat sekaligus menakutkan. Serangga ini mempunyai ukuran yang gigantis dan mampu membuat musuh ketakutan. Selain itu, serangga ini pun sangat ganas dan mempunyai capit yang sangat tajam. 

Baca juga: 5 Saiseya yang Paling Terkenal dalam Cerita Toriko

Previous Post Next Post

Contact Form