10 Karakter Anime Terkuat yang Mampu Menggunakan Banyak Pedang


Pengguna pedang merupakan salah satu jenis petarung yang paling sering muncul dalam cerita anime. Dalam beberapa kasus, ada beberapa pengguna pedang yang sangat handal dalam menggunakan beberapa pedang sekaligus. 

Pada tulisan kali ini, MogiMogy telah merangkum daftar karakter anime terkuat yang mampu menggunakan banyak pedang. Siapa sajakah mereka? Cek informasi selengkapnya berikut ini!

10. Mifune – Soul Eater

Dalam cerita Soul Eater, Mifune adalah samurai hebat yang dikenal sebagai dewa pedang. Dia berperan sebagai penjaga dari seorang penyihir bernama Angle Leon. Dia mengemban tugas tersebut dengan serius dan dedikasi yang tinggi.

Mifune menggunakan banyak katana dalam pertarungan. Dia mengembangkan sebuah gaya bertarung khusus bernama Mugen Ittōryū. Dia sangat unggul dalam pertarungan jarak dekat dan jarak jauh sehingga dia sangat sulit untuk dihadapi.

9. Kaku – One Piece 

Kaku adalah mantan anggota CP9 yang dikenal sebagai pengguna Rokushiki. Dia mempunyai spesialisasi dalam penggunaan Rankyaku. Selain itu, dia sangat terampil dalam menggunakan dua pedang saat bertarung. 

Dengan mengkombinasikan teknik Rankyaku dan keahlian berpedangnya, Kaku mengembangkan sebuah gaya empat pedang alias Yontoryu. Dia mampu mengeluarkan berbagai tebasan yang sangat tajam ke arah musuh-musuhnya.

8. Masamune Date – Sengoku Basara

Masamune Date dikenal sebagai panglima perang sekaligus pemimpin kelompok Oushuu yang sangat kuat. Dia adalah samurai yang hebat dan disegani oleh para bawahannya. Selain itu, dia memiliki gaya bertarung yang menarik.

Masamune mampu menggunakan enam pedang sekaligus dalam pertempuran. Selain itu, dia mampu bergerak dengan sangat gesit saat menyerang musuh-musuhnya. Dia juga memiliki stamina dan daya tahan tubuh yang mengesankan.

Baca juga: 10 Pengguna Kusarigama yang Paling Menarik dalam Cerita Anime

7. Siegfried – Highschool DxD

Siegfried adalah salah satu pendekar terhebat dalam cerita Highschool DxD. Dia mempunyai sifat yang analitis dan sangat menyukai pertempuran melawan sesama pengguna pedang. Karena itulah, dia menjadi rival terberat dari Arthur Pendragon.

Siegfried mempunyai teknik terlarang bernama Chaos Edge Asura Ravage yang memungkinkan dia untuk memunculkan empat tangan naga tambahan. Dengan teknik itu, dia bisa menggunakan enam pedang sekaligus dalam bertarung.

6. Jack Rakan – Negima

Jack Rakan merupakan anggota grup Nagi yang sangat kuat. Dia mempunyai fisik yang berotot dan mengintimidasi. Selain itu, dia mampu mengeluarkan berbagai serangan yang destruktif dalam pertempuran melawan musuh-musuhnya.

Selain memiliki fisik yang sangat kuat, Rakan terkenal berkat kemampuannya dalam memanipulasi ki dan sihir. Dia juga sangat terlatih dalam menggunakan senjata. Dia bisa memanggil beberapa pedang sekaligus saat mengaktifkan teknik Ho Heroes Meta Chilion Prosopon.

5. Killer B – Naruto Shippuden

Killer B merupakan ninja sekaligus jinchuriki yang sangat hebat dari Kumogakure. Dia mempunyai penampilan yang nyentrik dan suka menyanyikan lagu rap. Selain itu, dia mengembangkan sebuah gaya berpedang yang unik.

Killer B mampu menggunakan delapan pedang sekaligus dalam pertempuran ninja. Serangan pedang B sangatlah cepat dan sulit untuk diprediksi. Selain itu, dia bisa mengkombinasikan keahlian berpedang itu dengan teknik taijutsu yang dia kuasai.

Baca juga: 10 Pengguna Pedang Kayu yang Paling Keren dalam Cerita Anime

4. Erza Scarlet – Fairy Tail

Erza Scarlet adalah salah satu penyihir tingkat S dalam guild Fairy Tail. Dia sangat terampil dalam menggunakan sihir Requip dalam pertarungan. Sihir itu memungkinkan dia untuk bergonta-ganti armor dan senjata dalam sekejap mata.

Salah satu armor Erza yang paling kuat adalah Heaven’s Wheel. Saat menggunakan armor tersebut, Erza bisa menggunakan 200 pedang sekaligus dalam pertempuran. Dengan pedang sebanyak itu, dia bisa mengalahkan pasukan musuh dengan mudah.

3. Gilgamesh – Fate

Gilgamesh merupakan Servant kelas Archer yang sangat terkenal dalam cerita Fate. Dia dikenal sebagai legenda yang sangat kuat dan mempunyai julukan King of Heroes. Dia bisa dikatakan sebagai raja dari seluruh pahlawan. 

Gilgamesh mempunyai Noble Phantasm yang sangat menarik bernama Gate of Babylon. Dia mampu mengakses seluruh harta karun atau senjata seperti pedang dan menembakkannya ke arah musuh layaknya sebuah anak panah. 

2. Byakuya Kuchiki – Bleach

Byakuya Kuchiki adalah salah satu kapten terkuat Gotei 13 yang memimpin Divisi 6. Dia mempunyai penampilan yang elegan dan berwibawa karena dia berasal dari keluarga bangsawan. Selain itu, dia sangatlah cerdas dalam pertarungan.

Byakuya menggunakan sebuah Zanpakuto yang sangat kuat bernama Senbonzakura. Zanpakuto tersebut mampu berubah menjadi ratusan pedang kecil yang terlihat kelopak bunga sakura. Zanpakuto itu akan lebih menakutkan saat berada dalam mode Bankai.

1. Roronoa Zoro – One Piece

Roronoa Zoro merupakan seorang pendekar pedang hebat yang bergabung dengan kelompok bajak laut SHP. Dia mempunyai ambisi untuk menjadi pendekar pedang terkuat di seluruh dunia. Untuk menggapai ambisi itu, dia berlatih dengan sangat keras.

Meskipun Zoro dikenal sebagai pengguna Santoryu alias gaya tiga pedang, dia mampu menggunakan sembilan pedang saat dia mengaktifkan Ashura. Selain itu, kekuatan bertarung Zoro meningkat pesat setelah dia menguasai Haki dalam pertempuran.

Baca juga: 10 Pengguna Pedang Rapier yang Paling Keren dalam Cerita Anime

Previous Post Next Post

Contact Form