10 Musuh yang Paling Menarik dalam Cerita Kamen Rider Saber


Sebagai ksatria yang membawa pedang suci, Touma Kamiyama beserta teman-temannya mempunyai kewajiban untuk melindungi dunia. Mereka harus bertarung melawan musuh yang menjadi ancaman bagi dunia, seperti Megid atau Master Logos yang sangat gila.

Pada tulisan kali ini, MogiMogy ingin mengulas daftar musuh yang paling menarik dalam cerita Kamen Rider Saber. Siapa sajakah mereka? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!

10. Charybdis

Charybdis adalah salah satu Megid yang mempunyai kekuatan berbahaya. Dia mempunyai kemampuan untuk memangsa apapun dalam sekejap mata. Selain itu, dia mampu menyerap Megid yang lain dan menggunakan kekuatan Megid tersebut.

Setelah menyerap Desast, Charybdis mampu berevolusi jauh lebih kuat. Dia mampu mengeluarkan pukulan seismik yang menghasilkan gempa di sekelilingnya. Selain itu, dia memiliki kekuatan regenerasi yang sangat hebat.

9. Shindai Bersaudara

Shindai Bersaudara adalah pengawal dari Master Logos yang sangat loyal dan patuh terhadap perintah. Mereka sempat terlibat konflik dengan Touma dan teman-temannya karena perbedaan pendapat.

Dalam hal kekuatan, mereka berdua sangatlah tangguh dan sulit untuk dilawan. Meskipun sempat menjadi musuh, mereka pada akhirnya berpihak kepada Touma setelah mereka menyadari kebusukan dari Master Logos.

8. Daichi Kamijo

Daichi Kamijo merupakan ksatria yang berubah menjadi Kamen Rider Saber sebelum Touma. Setelah dia dikhianati oleh sahabatnya, dia pun mulai mempertanyakan tujuannya hingga dia memutuskan untuk bertarung sebagai Kamen Rider Calibur.

Kamijo sempat menjadi musuh yang sangat merepotkan. Dia selalu menghalangi Touma dan teman-temannya. Tidak hanya itu, dia juga bekerja sama dengan Megid untuk mendapatkan kebenaran yang dia cari selama ini.  

Baca juga: 10 Rider Troopers yang Paling Keren dalam Cerita Kamen Rider

7. Desast

Desast adalah Megid yang sangat liar dan sulit untuk dikontrol. Dia seringkali melakukan apapun hanya demi mendapatkan kesenangan. Selain itu, dia bukanlah musuh yang bisa dikalahkan dengan mudah.

Walau demikian, Desast uniknya sangat akrab dengan Ren Akamichi. Dia seringkali menjadi teman curhat Ren yang merasa kesal karena dirinya begitu lemah. Tidak hanya itu, dia juga berperan penting dalam meningkatkan kekuatan Ren.  

6. Bahato

Berbeda dengan Legeiel, Bahato merupakan seorang ksatria yang mampu berubah menjadi Kamen Rider Falchion. Dia pada awalnya percaya penuh dengan keadilan. Akan tetapi, kepercayaan itu hancur setelah seluruh keluarganya dibunuh oleh rekannya.

Bahato mulai diselimuti oleh ambisi balas dendam dan keinginan untuk menghancurkan segalanya. Dia menjadi lepas kendali sehingga dia terpaksa disegel oleh Yuri dalam Buku Kehancuran. Setelah dia terbebas dari segelnya, dia pun kembali menjadi ancaman yang serius. 

5. Legeiel

Legeiel adalah salah satu pemimpin Megid bersama dengan Zooous dan Storious. Dia mempunyai sifat yang sangat arogan. Selain itu, dia mempunyai pemikiran yang strategis sehingga dia selalu menyusun rencana sebelum beraksi.

Legeiel memiliki berbagai kemampuan spesial yang membuat dia sulit diserang. Dia sempat mengamuk saat bertransformasi menjadi Legeiel Forbidden. Akan tetapi, dia pada akhirnya dikalahkan oleh Saber. 

Baca juga: Daftar Lengkap Form Kamen Rider Faiz Beserta Kekuatannya

4. Zooous

Tidak seperti Legeiel yang cerdas, Zooous lebih suka mengandalkan otot dan kekuatan brutalnya dalam pertempuran. Dia tidak ragu-ragu untuk menyerang musuh secara langsung. Selain itu, dia menjalin permusuhan yang sangat sengit dengan Kamen Rider Blades.

Tak hanya itu, Zooous menjadi kian menggila setelah dia berevolusi menjadi Zooous Predator. Meskipun Zooous sangat kuat, dia pada akhirnya berhasil dikalahkan oleh Blades yang memiliki keinginan kuat untuk memenangkan pertempuran. 

3. Four Sages

Musuh yang paling menarik berikutnya adalah Four Sages yang muncul mendekati akhir cerita Kamen Rider Saber. Mereka sempat dibunuh oleh Isaac hingga mereka dibangkitkan kembali oleh Storious sebagai undead.

Di bawah perintah Storious, Four Sages berusaha untuk mencegah para ksatria agar tidak mengganggu rencana Storious. Kekuatan mereka sangatlah hebat sehingga mereka bisa mendominasi pertarungan dengan mudah.

2. Isaac

Isaac alias Master Logos adalah salah satu musuh terkuat dalam cerita Kamen Rider Saber. Dia memiliki pemikiran yang sangat gila. Dia ingin menghancurkan dunia hanya karena dia merasa sangat bosan.

Isaac memiliki tujuan untuk mendapatkan kekuatan Almighty Book. Setelah mendapatkan sebagian besar kekuatan buku tersebut, dia pun mampu bertransformasi menjadi Kamen Rider Solomon. Kekuatannya pun meningkat dengan sangat pesat hingga dia jadi sulit untuk dikalahkan.

1. Storious

Musuh yang paling kuat sekaligus menarik dalam cerita adalah Storious. Sebagai pemimpin utama Megid, dia mempunyai sifat yang sangat licik sekaligus manipulatif.  Selain itu, dia sangat perhitungan dalam menyusun

Setelah dia menyelesaikan Grimoire Alter Ride Book, dia mampu berubah menjadi Kamen Rider Storious. Dia mampu menimbulkan kekacauan di seluruh dunia hingga memanggil Four Sages yang menjadi pasukan terkuatnya untuk mengalahkan para Rider. 

Baca juga: 26 Another Rider yang Muncul dalam Cerita Kamen Rider Zi-O

Previous Post Next Post

Contact Form