10 Karakter yang Paling Menarik dalam Cerita Isekai Nonbiri Nouka


Isekai Nonbiri Nouka merupakan sebuah anime isekai menarik di tahun 2023 yang diadaptasi dari novel ringan karya Kinosuke Naito. Cerita dari anime tersebut berfokus pada seorang lelaki bernama Hikaru Machio yang menjadi petani dan kepala desa di dunia lain.

Di dunia sebelumnya, Hikaru adalah pria yang lemah dan sakit-sakitan. Setelah meninggal, dia diberi kehidupan kedua oleh dewa sesuai dengan keinginannya. Dia pun diberikan tubuh yang sehat dan kemampuan yang hebat dalam bercocok tanam.

Pada kesempatan kali ini, MogiMogy ingin mengulas daftar karakter yang paling menarik dalam cerita Isekai nonbiri Nouka. Siapa sajakah mereka? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!

10. Zabuton

Zabuton merupakan iblis laba-laba yang ditakuti oleh orang-orang. Meskipun demikian, dia mempunyai penampilan yang cukup lucu. Dia tinggal di atas pohon yang telah disediakan oleh Hikaru.

Zabuton memiliki keahlian sebagai penjahit. Dia mampu menenun kain dari jaring laba-labanya dan membuat pakaian-pakaian menarik. Selain itu, dia juga berperan sebagai pengawas yang memberitahukan peringatan apabila ada musuh atau tamu yang datang ke desa.

9. Ann

Selanjutnya, ada pelayan cantik bernama Ann yang berasal dari ras Oni yang punya tanduk. Dia beserta sekelompok pelayan dibawa pertama kali ke desa oleh Flora. Kehadiran dia dan teman-temannya membuat pekerjaan rumah tangga Hikaru jadi lebih mudah.

Ann seringkali terlihat menyajikan masakan di dapur. Dia juga senang mencoba resep baru sesuai dengan arahan kepala desa. Yang jelas, dia mempunyai dedikasi yang tinggi dan mampu bersikap profesional saat bekerja.

8. Rasutisumoon

Berbeda dengan Ann, Rasutisumoon merupakan putri cantik dari Doraimu. Dia dikenal sebagai naga yang sangat ganas dan ditakuti oleh orang-orang. Namun, dia pada aslinya mempunyai sifat yang manis.

Rasutisumoon mempunyai tenaga yang sangat kuat sehingga dia kurang cocok untuk pekerjaan fisik, seperti bertani atau mencuci piring. Dia pun dipercaya oleh Hikaru untuk menjadi perwakilan Desa Pohon Besar dalam urusan diplomasi dengan pihak lain. 

Baca juga: 10 Karakter yang Paling Menarik dalam Cerita Isekai Maou to Shoukan Shoujo no Dorei Majutsu

7. Flora

Flora merupakan adik dari Rurushi Ru yang mempunyai hobi meneliti. Dia datang ke Desa Pohon Besar untuk memastikan keadaan kakaknya. Setelah itu, dia pun merasa betah dan memilih menetap di desa tersebut.

Flora biasa terlihat di ruang pribadinya yang sangat mirip seperti laboratorium. Dia biasa meneliti obat-obatan dan hal-hal baru yang dia temukan di ladang kepala desa. Selain itu, dia sangat tertarik untuk menciptakan miso.

6. Hakuren

Selanjutnya, ada naga sekaligus bibi cantik dari Rasutisumoon yang bernama Hakuren. Dia pertama kali datang ke Desa Pohon Besar karena dia mendengar kabar pernikahan Rasutisumoon. Dia pun betah tinggal di desa tersebut.

Hakuran mempunyai sifat yang sangat pemalas dan suka tidur-tiduran. Meskipun begitu, dia dipercaya oleh Hikaru untuk menjadi guru yang mengajari anak-anak dalam berhitung dan membaca. 

5. Kuro

Kuro merupakan serigala inferno yang sangat loyal terhadap Hikaru. Dia pertama kali datang ke desa bersama istrinya yang saat itu tengah mengandung. Setelah dirawat oleh Hikaru dengan baik, dia pun menganggap Hikaru sebagai majikannya.

Kuro beserta anak-anaknya selalu memantau situasi di hutan dan menyerang siapapun yang mencurigan. Keberadaannya sempat membuat Ru dan penduduk lain takut. Namun, mereka lambat laun mulai nyaman dengan keberadaan Kuro.

Baca juga: 10 Karakter yang Paling Menarik dalam Cerita Tengoku Daimakyou

4. Ria

Ria merupakan high elf yang mempunyai paras cantik dan sifat pekerja keras. Dia dan teman-temannya selalu hidup berpindah-pindah dari satu tempat ke tempat lain. Karena itulah, mereka sangat bahagia saat mereka bisa menetap di desa Hikaru.

Ria dan teman-temannya mempunyai keahlian di bidang arsitektur. Mereka bisa membangun rumah yang megah dan menarik. Di samping itu, mereka juga gampang beradaptasi terhadap tugas-tugas yang diberikan oleh Hikaru.

3. Tia

Selanjutnya, ada malaikat cantik dan bersayap yang bernama Tia. Dia pertama kali datang ke desa untuk memburu Ru yang dianggap sebagai buronan. Lucunya, dia malah menerima ajakan Ru untuk tinggal bersamanya di desa tersebut.

Tia pada awalnya kurang terbiasa dengan pekerjaan di ladang yang membuat tubuhnya kotor. Akan tetapi, dia lambat laun mulai menikmati pekerjaan tersebut. Dia juga sangat senang dengan masakan-masakan enak yang dibuat oleh Hikaru.

2. Hikaru Machio

Hikaru Machio merupakan laki-laki yang sangat beruntung. Setelah pindah ke isekai, dia punya kehidupan yang tenang sebagai seorang petani dan kepala desa. Selain itu, dia juga dikelilingi oleh para gadis cantik dari berbagai ras.

Hikaru mempunyai sifat yang sangat baik hati dan peduli terhadap sesama. Dia mau menerima siapapun yang ingin menetap di desanya. Karena itulah, dia pun dihormati oleh seluruh penduduk di Desa Pohon Besar.

1. Rurushi Ru

Rurushi Ru merupakan vampir cantik sekaligus perempuan pertama yang ditemui oleh Hikaru di dunia lain. Pertemuannya mereka bisa dibilang sebagai sebuah takdir. Setelah bertemu dengannya, Hikaru tanpa pikir panjang langsung memintanya untuk tinggal bersamanya di desa. 

Ru menganggap permintaan itu sebagai lamaran. Dia pun menetap bersama Hikaru dan membantu pekerjaannya di ladang. Setelah beberapa waktu berlalu, mereka berdua dikarunai putra pertama yang bernama Alfred. 

Baca juga: 10 Karakter yang Paling Menarik dalam Kobayashi-san Chi no Maid Dragon

Previous Post Next Post

Contact Form