10 Karakter yang Paling Lucu dalam Cerita Kamen Rider, Cocok Jadi Komedian


Selain menyuguhkan alur pertempuran yang seru, serial Kamen Rider seringkali menghadirkan karakter pendukung yang punya sifat kocak dan berperan sebagai dagelan. Mereka mampu membuat alur cerita jadi lebih santai dan tidak begitu tegang.

Pada kesempatan kali ini, MogiMogy ingin mengulas daftar karakter Kamen Rider yang paling lucu dan mampu membawakan humor segar dalam cerita. Siapa sajakah mereka? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!

1. Shinji Kidou

Shinji Kidou merupakan MC utama dalam cerita Kamen Rider Ryuki. Dia mempunyai sifat yang sangat naif, bodoh, gampang ditipu, konyol, dan idealis. Dia pun seringkali melakukan tindakan kocak dalam cerita.

Terlepas dari hal itu, Shinji mempunyai keinginan yang mulia untuk menghentikan pertempuran para Rider. Dia sangat menghargai nyawa seseorang. Selain itu, kemampuan bertarungnya pun sangat mengesankan hingga dia mampu menandingi Ouja.

2. Tsurugi Kamishiro

Buat kalian penggemar cerita Kamen Rider Kabuto, kalian pasti tidak asing dengan sosok Tsurugi Kamishiro. Dia berasal dari keluarga bangsawan. Dia juga mempunyai sifat yang arogan tapi juga kekanak-kanakan.

Kehadiran Tsurugi selalu membuat cerita menjadi lucu dan menghibur. Sebagai contoh, Tsurugi suka bersaing dengan Tendo. Dia juga suka mengejar-ngejar Misaki yang menjadi pujaan hatinya dengan tingkah berlebihan.

3. Ryotaro Nogami & Taros

Karakter yang paling lucu selanjutnya adalah Ryotaro Nogami beserta para Taros, khususnya Momotaros. Dia pada aslinya mempunyai sifat lemah dan pengecut. Namun, kepribadiannya bisa berubah ketika dimasuki oleh para Taros.

Sebagai contoh, Ryotaro bisa menjadi sosok yang temperamental ketika Momotaros masuk ke tubuhnya. Dia juga bisa berubah menjadi sosok yang lembut dan playboy ketika dia berada di bawah kontrol Urataros.

Baca juga: 10 Super Form yang Paling Keren dalam Cerita Kamen Rider

4. Otoya Kurenai

Jika berbicara tentang budak cinta atau pengemis cinta, Otoya Kurenai merupakan sosok yang tepat. Dia selalu mengejar-ngejar Yuri dan berusaha mendapatkan cintanya. Dia sering melakukan aksi konyol hingga dia rela mengorbankan nyawanya.

Meskipun demikian, sifat Otoya berubah setelah dia bertemu dengan Maya alias Queen Fangire. Perasaannya kepada Yuri mulai menghilang dan berpindah kepada Maya. Dia pun menjalin kisah asmara dengan Maya hingga Wataru pun lahir.

5. Akiko Narumi

Akiko Narumi merupakan putri dari detektif Sokichi yang mengambil alih kantor agensinya. Dia mempunyai sifat yang energik dan cenderung suka memerintah. Selain itu, dia suka bersikap seenaknya kepada Shotaro.

Salah satu kebiasaan Akiko ketika dia sedang kesal adalah dia suka memukul Shotaro dengan sendal jepitnya. Tingkahnya yang kocak mampu membuat penonton terhibur. Yang tidak kalah penting, Akiko juga sangat cakep.

6. Jun Honganji

Jun Honganji merupakan salah satu kepala polisi sekaligus atasan Shinnosuke di markas kepolisian. Ia mempunyai sifat yang sangat lucu dan sering beraksi konyol. Kehadirannya selalu mampu mengundang tawa penonton. 

Jun menganggap dirinya sebagai seorang Kamen Rider setelah menggunakan kostum Mach Driver Production Model. Dia pun berpose layaknya hendak terjun ke medan pertempuran. Namun, itu semua hanyalah candaan.

7. Kuroto Dan

Kuroto Dan merupakan ilmuwan jenius sekaligus gila yang sangat hebat di bidang komputer dan pemrograman. Dia berperan besar dalam pengembangan Gashat dan Gamer Driver yang digunakan oleh Rider untuk melawan virus Bugster.

Meskipun begitu, Kuroto mempunyai sisi konyol dan bakat sebagai komedian. Dia suka menggila dengan sendirinya dan tertawa tidak jelas. Selain itu, dia mampu menghibur penonton dengan segala tingkah kocaknya. 

Baca juga: Daftar Kamen Rider dengan Motif Laba-Laba, Kalajengking, dan Kepiting

8. Gentoku Himuro

Gentoku Himuro pada awalnya adalah musuh yang sangat berbahaya dalam cerita. Meskipun demikian, Gentoku perlahan mulai berubah setelah dia dikhianati. Ia mulai melakukan hal yang benar dan bergabung bersama Build untuk melawan Evolto. 

Gentoku ternyata mempunyai sisi yang sangat konyol. Dia punya kumis yang khas. Selain itu, dia suka mengenakan kaos dengan tulisan yang aneh-aneh. Hal itulah yang membuat dia terlihat sangat kocak.

9. Aruto Hiden

Sejak awal, Aruto Hiden memang mempunyai cita-cita sebagai komedian. Dia selalu berusaha keras untuk mencari jokes yang bisa menghibur. Meskipun demikian, leluconnya seringkali garing di depan orang lain.

Namun, tingkah Aruto tetap saja lucu di mata penulis, apalagi kalau dia sedang bersama Izu yang selalu memasang sifat datar. Izu bahkan suka menimpali lelucon Aruto dengan spontan hingga Aruto merasa frustasi.

10. Mei Sudo

Mei Sudo adalah tipikal cewek humoris dan sering bertingkah kocak. Dia mungkin seringkali bersikap berlebihan, tetapi lucunya sangat natural di mata penulis. Dia mampu membawa humor tersendiri ketika situasi sedang tegang. 

Mei bekerja sebagai editor dan seringkali menagih naskah tulisan kepada Touma. Hari-harinya yang normal berubah jadi kacau setelah dia terlibat konflik dengan Megido. Dia mungkin lemah dan tidak bisa bertarung. Akan tetapi, dia selalu mendukung Touma dan teman-temannya. 

Baca juga: 7 Kamen Rider yang Mampu Memanipulasi Waktu

Previous Post Next Post

Contact Form