12 Tahanan Impel Down Level 6 yang Sangat Berbahaya di One Piece

Impel Down adalah penjara terbesar dalam cerita One Piece yang ditempati oleh para kriminal berbahaya dari seluruh dunia. Penjara ini dijaga ketat oleh kepala sipir Magellan beserta monster-monster mengerikan sehingga para tahanan nyaris mustahil untuk melarikan diri dari penjara ini.

Uniknya, penjara Impel Down terdiri dari enam level yang memiliki karakteristik masing-masing.  Semakin dalam level penjara tersebut, maka semakin berbahaya pula tahanan yang mendekam di sana.

Penjara level 6 Impel Down merupakan level khusus tahanan yang paling berbahaya. Para kriminal di sana telah melakukan kejahatan yang sangat besar dan mereka memiliki ancaman yang sangat besar bagi Pemerintah Dunia.

Nah, pada tulisan kali ini MogiMogy pengen membahas para karakter atau tahanan yang pernah menempati penjara level 6 Impel Down ini. Langsung saja yuk, kita bahas bareng-bareng!

12. Jinbe

Jauh sebelum bergabung dengan bajak laut Topi Jerami, Jinbe telah menjadi seorang Sichibukai sekaligus kapten dari bajak laut Matahari menggantikan Fisher Tiger. Dia sempat dijebloskan ke Impel Down setelah dia menolak untuk ikut peperangan besar antara bajak laut Shirohige dan Angkatan Laut.

Jinbe memiliki hutang budi yang besar kepada Shirohige yang telah membantu menjaga perdamaian pulau Manusia Ikan. Selain itu, Jinbe pun sangat menghormati Ace sehingga dia lebih memilih untuk mendekam di penjara daripada harus bertempur melawan Shirohige. Jinbe pun ditempatkan di sel yang sama dengan sel tahanan Ace.

11. Crocodile

Setelah Crocodile dikalahkan oleh Luffy, Crocodile pun mendapatkan hukuman dari Pemerintah Dunia. Status Sichibukai miliknya telah dicabut dan dia pun ditahan di Impel Down bersama dengan beberapa anggotanya, seperti Mr. 3, Mr. 2 dan Mr. 1. Jika dibandingkan dengan Jinbe, sosok Crocodile jauh lebih berbahaya karena dia sangat licik.

Dengan rencana busuknya, Crocodile memiliki kemampuan untuk mengacaukan sebuah negara. Sebagai bukti, dia mampu membuat Alabasta berada dalam konlik perang saudara. Jika saat itu Luffy dan teman-teman tidak mengalahkan Crocodile, Alabasta saat ini mungkin sudah dikuasai oleh Crocodile dan menjadi negeri bajak laut.

10. San Juan Wolf

San Juan Wolf dikenal sebagai salah satu penjahat legendaris di seluruh dunia sehingga keberadaannya pun ingin dihapuskan oleh Pemerintah Dunia. Ia pun mendekam di penjara Impel Down Level 6 bersama dengan para tahanan berbahaya yang lain hingga akhirnya dia direkrut oleh Kurohige.

Yang membuat San Juan Wolf menakutkan adalah ukuran tubuhnya yang sangat besar dan melebihi raksasa pada normalnya. Berdasarkan informasi dari Vivre Card – One Piece Visual Dictionary, San Juan Wolf memiliki kemampuan buah iblis yang memungkinkan dia untuk mengubah tubuhnya menjadi lebih besar.

Baca juga: 10 Penyandang Inisial D dalam Cerita One Piece

9. Vasco Shot

Sama halnya dengan San Juan Wolf, Vasco Shot juga merupakan kriminal berbahaya yang ditahan di level 6 Impel Down. Kejahatannya di masa lalu sangatlah besar sehingga keberadannya juga ingin dihapuskan oleh Pemerintah Dunia. Namun, dia berhasil kabur dari Impel Down bersama dengan kelompok Teach.

Sejauh ini, kemampuan Vasco Shoot masih ambigu. Dia terlihat senang sekali mabuk-mabukan. Terlepas dari hal itu, Vasco Shot bisa dipastikan sangat kuat karena dia mampu bertahan hidup setelah melewati pertempuran sengit melawan tahanan level 6 yang lain sebagai syarat agar dia bisa direkrut oleh Teach.

8. Avalo Pizzaro

Tahanan yang dikenal dengan julukan “Raja Korupsi” ini termasuk tahanan yang sangat kuat dan berbahaya. Uniknya, Avalo Pizzaro di masa lalu merupakan seorang raja di salah satu kerajaan di North Blue. Namun, kejahatannya yang terlalu besar membuat Pemerintah Dunia ingin menghapus eksistensinya dari dunia.

Dari segi kekuatan, perbedaan Avalo Pizzaro mungkin tidak jauh beda dengan Vasco Shot dan San Juan Wolf karena ia berhasil membuktikan dirinya hingga Teach mau merekrutnya. Yang jelas, Avalo Pizzaro mempunyai sifat yang cukup arogan dan sering membuat orang-orang di sekitarnya jengkel. Selain itu, dia sepertinya memiliki tangan yang telah dimodifikasi seperti cyborg.

7. Catarina Devon

Berbeda dengan tiga karakter sebelumnya, informasi tentang Catarina Devon bisa dibilang lebih lengkap dan detail. Di masa lalu, dia merupakan bajak laut perempuan yang sangat terkenal di seluruh dunia. Dia juga memiliki kekuatan buah iblis tipe Mytichal Zoan yang sangat langka, yaitu Inu Inu no Mi, Model: Kyubi no Kitsune.

Devon sempat menunjukkan kemampuan itu pada saat Moria berniat menemui Absalom di pulau Beehive. Devon bisa meniru wujud seseorang sama persis dengan kemampuan buah iblisnya. Kemampuan itu sangatlah berbahaya karena dia bisa meniru siapapun tanpa diketahui oleh musuh. Sejauh ini, hanya itu kemampuan yang diperlihatkan oleh Devon.

Baca juga: Seluruh Pengguna Haoshoku Haki dalam Cerita One Piece

6. Shilliew The Rain

Shilliew pada awalnya merupakan seorang kepala penjaga sipir Impel Down yang kekuatannya setara dengan Magellan. Sayangnya, dia memiliki sisi yang haus darah sehingga dia membantai para tahanan untuk memuaskan rasa keinginannya untuk membunuh. Karena itulah, Magellan menjebloskannya ke dalam sel tahanan level 6 di Impel Down.

Shilliew dikeluarkan oleh Magellan pada saat Impel Down kacau gara-gara aksi Luffy dan tahanan lain yang ikut merusuh. Namun, bukannya membantu Magellan, Shilliew malah menusuk Magellan dari belakang dan bergabung dengan kru bajak laut Kurohige. Dari segi kemampuan tempur, Shillie memiliki skill berpedang yang sangat kuat dan berbahaya.

5. Portgas D. Ace

Setelah Ace melewati pertempuran yang sangat sengit melawan Kurohige di pulau Banaro, Ace pun kalah dan dia ditangkap oleh Teach untuk diserahkan kepada Pemerintah Dunia. Ace merupakan ancaman yang sangat besar bagi Pemerintah Dunia karena dia mewarisi darah dari Roger yang dikenal sebagai Raja Bajak Laut.

Karena itulah, Pemerintah Dunia berencana untuk mengeksekusi Ace di Marineford . Sebelum itu, Ace harus lebih dulu mendekam di penjara Impel Down level 6. Di sana, Ace hanya bisa pasrah menghadapi hukuman eksekusinya. Terlepas dari fakta bahwa Ace adalah anak Roger, Ace sendiri sudah sangat kuat hingga dia mendapat posisi komandan di bajak laut Shirohige.

4. Brynndi World

Byrnndi World pada dasarnya adalah karakter non canon yang menjadi bos utama dalam cerita spesial One Piece 3D2Y. World dikenal sebagai bajak laut yang sangat mengerikan karena dia pernah berbuat kekacauan di lautan sekitar 30 tahun yang lalu. Karena kekacauan yang dia buat, World pun ditahan di penjara Impel Down.

World berhasil keluar dari penjara Impel Down bersamaan dengan tahanan lain pada saat Impel Down dibuat kacau oleh Luffy dan Teach. World memiliki kekuatan buah iblis Moa Mo no Mi yang sangat mengerikan karena dia bisa meningkatkan ukuran sekaligus kecepatan sebuah objek hingga 100 kali lipat.

Baca juga: 20 Kapten Aliansi Bajak Laut Shirohige yang Paling Kuat dan Terkenal

3. Donquixote Doflamingo

Donquixote Doflamingo adalah bajak laut yang sangat cerdik sekaligus licik dan kejam. Selain itu, dia memiliki koneksi dengan orang-orang kuat, seperti Kaido. Doflamingo sempat membuat seluruh penduduk Dressrosa hidup dalam kesengsaraan. Selain itu, Doflamingo termasuk bajak laut yang sangat kuat karena dia adalah pengguna buah iblis dan mampu menggunakan tiga jenis haki.

Untungnya, dia berhasil dijatuhkan oleh Luffy dan Law bersama dengan aliansi para petarung di Colosseum. Setelah dikalahkan oleh Luffy, Doflamingo pun ditangkap oleh wakil admiral Tsuru yang telah memburunya sejak lama. Ia kemudian dibawa ke penjara Impel Down untuk ditahan di level 6. Uniknya, Doflamingo masih bisa tertawa meski dia sudah kalah.

2. Douglas Bullet

Di urutan kedua, ada Douglas Bullet yang bisa disebut sebagai monster. Dia merupakan mantan anggota bajak laut Roger sekaligus karakter non canon yang muncul sebagai bos utama dalam film One Piece Stampede. Bullet pun sempat mendekam di penjara Impel Down level 6 hingga dia pun ikut kabur dalam insiden kekacauan Impel Down.

Bullet memiliki kekuatan bertarung yang sangat hebat dan mengerikan. Dia mampu membuat para supernova tidak berkutik saat berhadapan dengannya. Selain memiliki haki yang sangat kuat, Bullet juga memiliki buah iblis Gasa Gasa no Mi yang memungkinkan dia untuk  menggabungkan objek mati sesuka hati.

1. Shiki The Gold Lion

Tahanan Impel Down level 6 yang paling kuat dalam daftar ini adalah rival dari Roger yang bernama Shiki. Dia merupakan bajak laut yang sangat terkenal di masa lalu dan sempat bentrok dengan Roger dalam peperangan Edd yang sangat terkenal di lautan. Shiki sempat tidak terima saat Roger dieksekusi mati di Logue Town yang terletak di East Blue.

Shiki yang marah kemudian mendatangi Marineford dan berhadapan dengan Sengoku dan Garp. Kekuatan  buah iblis Fuwa Fuwa no Mi Shiki mampu menghancurkan setengah dari Marineford. Namun, dia berhasil dihentikan oleh Sengoku dan Garp hingga dia dijebloskan di penjara. Namun, Shiki sangat gila karena dia memotong kedua kakinya agar melarikan diri dari Impel Down.

Baca juga: 8 Karakter One Piece yang Pernah Menjadi Admiral Angkatan Laut

Previous Post Next Post

Contact Form